close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Indonesia mempunyai kesepakatan dagang dengan berbagai negara seperti Korea, Jepang, Pakistan, yang bisa dimanfaatkan dengan baik. / Antara Foto
icon caption
Indonesia mempunyai kesepakatan dagang dengan berbagai negara seperti Korea, Jepang, Pakistan, yang bisa dimanfaatkan dengan baik. / Antara Foto
Bisnis
Jumat, 01 Juni 2018 02:01

Pemerintah buka kantor perdagangan bebas di 5 kota

Pemerintah membuka kantor pusat informasi perjanjian perdagangan bebas (free trade agreement/FTA) di lima kota di Indonesia.
swipe

Pemerintah membuka kantor pusat informasi perjanjian perdagangan bebas (free trade agreement/FTA) di lima kota di Indonesia.

Pembukaan 5 FTA Center itu dilakukan oleh Kementerian Perdagangan di Makassar, Jakarta, Medan, Bandung, dan Surabaya. 

FTA Center Kemendag dibuka agar masyarakat, khususnya para pelaku usaha bisa mengakses informasi menegani perdagangan bebas antara Indonesia dengan negara lain. 

Direktur Jenderal Perundingan Perdagangan Internasional Kemendag Iman Pambagyo mengatakan, belum banyak yang menyadari bahwa Indonesia mempunyai kesepakatan dagang dengan berbagai negara seperti Korea, Jepang, Pakistan, yang bisa dimanfaatkan dengan baik. 

“Karena ada ketentuan tarif nol persen atau komitmen tarif yang rendah 2,5%-5% yang bisa dimanfaatkan,” kata Iman di Jakarta, Kamis (31/5).

Selain itu, FTA Center diharapkan bisa membantu pelaku usaha untuk mempelajari dan memenuhi kriteria original product agar preferensi ini bisa dinikmati. Selanjutnya, untuk jangka panjang, pemerintah bisa melihat pasar perdangan Indonesia yang ada di negara lain. 

“Kalau dulu masih berpikir bahwa pasar kita sudah cukup besar, ya sudah di dalam negeri saja. Tapi dengan berbagai perjanjian ini, batas fisik semakin berkurang dan semakin kuat, sehingga harus dilihat bahwa Thailand, India itu adalah pasar kita, seperti mereka selama ini begitu,” katanya.

Adapun, target utama FTA Center yakni peningkatan utilisasi perjanjian yang ada, agar semakin banyak pelaku usaha Indonesia baik yang besar, menengah, kecil, yang bisa memanfaatkan skema ini. Selain itu, mereka juga bisa mengakses infomasi yang lengkap. 

“Kami lebih melihat bahwa pasar luar negeri sebagai potensi kami,” katanya.

Lebih lanjut, Iman mengatakan FTA Center juga diharapkan bisa mendukung kegiatan ekspor ke depannya. Pasalnya, FTA Center akan mendongkrak utilitasi yang saat ini belum kuat. 

Iman mengatakan, pembentukan FTA Center Kemendag juga merupakan amanat Peraturan Presiden Nomor 79 Tahun 2017 tentang Rencana Kerja Pemerintah. Dalam perpres tersebut, Kemendag mendapat amanat untuk melaksanakan FTA Center di lima kota tersebut. FTA Center akan beroperasi secara penuh pada akhir Mei 2018.

img
Laila Ramdhini
Reporter
img
Sukirno
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan