PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk. (PTPP) mengajukan permohonan sebagai pemrakarsa tol Malang-Kepanjen ke Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT).
Direktur Utama PTPP Lukman Hidayat mengatakan pihaknya saat ini telah memiliki 35% saham di ruas tol Pandaan-Malang melalui PT Jasamarga Pandaan Malang. Dengan demikian, perseroan ingin meneruskan proyek tersebut hingga ke Kabupaten Kepanjen.
"Kami ingin jadi pemrakarsa. Saat ini sedang diproses sebagai pemrakarsa, jadi belum ditunjuk," ujar Lukman di Kementerian BUMN, Jakarta, Kamis (3/10).
Menurut Lukman, secara ekonomi rute Malang-Kepanjen termasuk potensial. Trafik tol Pandaan-Malang saja, menurut catatannya, mencapai 30.000-35.000 kendaraan per hari.
Lukman melanjutkan, apabila pihaknya ditunjuk sebagai pemrakarsa di awal tahun depan, PTPP akan memulai konstruksi jalan tol tersebut di kuartal III-2020. Lukman memperkirakan jalan tol tersebut akan memiliki panjang hingga 30 kilometer (km).
Menurut Lukman, tol Malang-Kepanjen ini nantinya bisa memangkas waktu berkendara menjadi kurang dari setengah jam. Lukman mencontohkan, sejak dibangunnya tol Pandaan-Malang, waktu tempuh dari Kota Surabaya ke Malang bisa dipangkas menjadi di bawah satu jam.
"Untuk investasinya nanti kan tergantung konstruksinya, apakah elevated atau di bawah seperti jalan biasa. Nilainya bisa antara Rp6 triliun-Rp7 triliun," kata Lukman.
Sejalan dengan pengajuan pemrakarsa tersebut, PTPP pun menganggarkan dana maksimal Rp10 triliun untuk berinvestasi di jalan tol tahun 2020. Jumlah ini meningkat dari nilai investasi di jalan tol tahun ini sebesar Rp8 triliun.
Lukman mengatakan, selain mengincar pembangunan jalan tol Malang-Kepanjen, pihaknya juga akan mengajukan diri sebagai pemrakarsa di dua jalan tol yang terletak di Jakarta dan Jawa Barat.
Sebagai informasi, hingga saat ini PTPP memiliki konsesi di sembilan ruas tol yang berada di Pulau Jawa, Pulau Sumatra, dan Pulau Kalimantan. Ruas-ruas tersebut adalah ruas Medan-Kuala Namu-Tebing Tinggi, ruas Antasari-Depok, ruas Manado-Bitung, ruas Balikpapan-Samarinda, ruas Pandaan-Malang, ruas Semarang-Demak, ruas Serang-Panimbang, dan ruas Gempol-Mojokerto yang tengah dalam proses pengerjaan dengan Waskita Karya.