close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Heru Pambudi saat masih menjabat sebagai Dirjen Bea dan Cukai. Foto DJBC via kemenkeu.go.id.
icon caption
Heru Pambudi saat masih menjabat sebagai Dirjen Bea dan Cukai. Foto DJBC via kemenkeu.go.id.
Bisnis
Jumat, 12 Maret 2021 13:18

Sri Mulyani minta Heru Pambudi terapkan teknologi digital

Menteri Keuangan Sri Mulyani memberikan tugas kepada Sekretaris Jenderal yang baru, yaitu Heru Pambudi.
swipe

Menteri Keuangan Sri Mulyani menitipkan tugas utama kepada Sekretaris Jenderal yang baru, yaitu Heru Pambudi untuk fokus melakukan transformasi di lingkungan Kementerian Keuangan.

Menkeu menekankan, transformasi tidak hanya terbatas pada lingkup kelembagaan, namun juga kepada sumber daya manusia (SDM).

"Transformasi kelembagaan dan SDM di Kemenkeu adalah prioritas tertinggi dan selama ini kita semua menekuni ini, menjalankan bukan sebagai tugas tambahan atau sampingan, tetapi tugas utama," katanya dalam video conference, Jumat (12/3).

Untuk dapat menciptakan institusi yang berintegritas dan dipercaya publik, katanya, Kemenkeu harus dapat memastikan kerja-kerja di dalam institusi tersebut diselenggarakan dengan baik dan transparan. Termasuk, dalam hal pengaplikasian teknologi digital untuk mengurangi risiko yang ditimbulkan dari pengurusan administrasi tatap muka dan menciptakan sistem administrasi yang dapat diawasi publik dan terbuka.

"Fokuskan perhatian Sekjen pada transformasi Kemenkeu yang sudah dibangun oleh Sekjen yang lama untuk terus menyambut dan mentransformasikan Kemenkeu di era digital yang tidak akan surut, tapi makin nyata," ucapnya.

Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia ini mengungkapkan beban dan tugas yang diemban Heru Pambudi saat ini berbeda dengan tugasnya saat menjabat sebagai Dirjen Bea Cukai.

"Jabatan Sekjen sangat berbeda dari jabatan DJBC, sering ke lapangan dan enjoy dengan koordinasi di lingkungan perekonomian. Jabatan sebagai Sekjen membutuhkan perhatian yang berbeda, fokuskan perhatian pada transformasi di Kemenkeu di dalam era digital," ujarnya.

Sri Mulyani bilang, membangun institusi yang baik dan berintegritas harus dijaga dengan terus beradaptasi dengan berbagai tantangan dan risiko yang semakin meningkat seiring perkembangan teknologi.

"Keberhasilan Kemenkeu adalah keberhasilan mengelola keuangan. Heru akan memberikan skill dan pengalamannya menjadi Sekjen," tuturnya.

 

 

img
Nanda Aria Putra
Reporter
img
Satriani Ari Wulan
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan