close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Petugas gabungan sedanga memadamkan karhutla. Foto: riau.go.id
icon caption
Petugas gabungan sedanga memadamkan karhutla. Foto: riau.go.id
Daerah
Senin, 15 Mei 2023 14:08

BPBD Riau berhasil padamkan karhutla di Dumai

"Petugas tetap melakukan patroli dan pengwasan, supaya kalau ada muncul api lagi bisa segera dilakukan pemadaman," kata Ghofur.
swipe

Badan Penanggulangan Bendana Daerah (BPBD) Provinsi Riau berhasil memadamkan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di wilayah Pelintung Kecamatan Medang Kampai, Dumai. Meski begitu, tim BPBD Provinsi Riau terus melakukan monitoring lahan agar tidak terjadi kebakaran susulan di lokasi yang sama.

Diketahui, beberapa titik karhutla di Dumai sudah terjadi sejak pertengahan April 2023. Hal tersebut diperparah dengan fenomena El Nino yang menyerang Indonesia beberapa minggu lalu dan membuat api sulit dipadamkan.

“Di wilayah ini sempat dua kali terjadi Karhuta. Yang di Pelintung (Kecamatan Kampai) sudah padam seluruhnya,” kata Kabid Kedaruratan BPBD Riau, Jim Ghofur, dilansir dari riau.go.id, Senin (15/5).

Ghofur mengatakan, pihaknya tetap menyiagakan petugas patroli di wilayah tersebut. Sebab, lokasi karhutla di Keluraha Pelintung adalah lahan gambut.

Setelah padam, Ghofur khawatir jika hanya bagian atas saja yang padam. Namun, di bagian dalam tanah bisa saja masih ada bara api yang sewaktu-waktu bisa muncul dan membesar kembali.

"Petugas tetap melakukan patroli dan pengwasan, supaya kalau ada muncul api lagi bisa segera dilakukan pemadaman," ujarnya.

Ghofur mengungkapkan, saat ini masih ada karhutla di Dumai. Setelah di Pelintung, kini api membakar lahan di wilayah batu teritip sungai sembilan Dumai. Api di wilayah ini baru muncul dan diketahui oleh petugas saat melakukan patroli.

"Tadi hasil patroli petugas ada api yang baru muncul di wilayah Batu Teritip, Sungai Sembilan Dumai. Sekarang petugas sedang melakukan pengecekan ke lokasi," sebutnya.

img
Muhammad Wahid Aziz
Reporter
img
Muhammad Wahid Aziz
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan