close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Groundbreaking Pembangunaan Tol Serang Panimbang seksi 3 Cileles – Panimbang. Sumber foto: Instagram @pemkab.pandeglang
icon caption
Groundbreaking Pembangunaan Tol Serang Panimbang seksi 3 Cileles – Panimbang. Sumber foto: Instagram @pemkab.pandeglang
Daerah
Selasa, 09 Agustus 2022 14:49

Tol Serang-Panimbang dibangun, Bupati: jadi harapan kemajuan ekonomi Pandeglang

Dengan adanya proyek strategis nasional ini investasi akan berkembang pesat dan menjadi pertumbuhan ekonomi baru di Pandeglang.
swipe

Bupati Pandeglang, Irna Narulita, menaruh harapan besar terhadap pembangunan Tol Serang-Panimbang. Menurutnya, dengan adanya akses tol, tidak hanya akan memudahkan akses warga DKI Jakarta ke Banten namun juga dapat meningkatkan perekonomian warganya yang tinggal di kawasan Tol.

"Adanya tol Serang-Panimbang akan membangun aksesibilitas yang turut mendukung pertumbuhan ekonomi masyarakat Pandeglang. Dengan adanya proyek strategis nasional ini investasi akan berkembang pesat dan menjadi pertumbuhan ekonomi baru di Pandeglang. Insya Allah tidak akan lama lagi masyarakat Banten Selatan sejahtera," papar Irna saat groundbreaking Pembangunaan Tol Serang Panimbang seksi 3 Cileles – Panimbang, Senin (8/8).

Menurut Irna, keberadaan Tol Serang-Panimbang menjadi lembaran baru bagi perekonomian kawasan tersebut, khususnya ekonomi di sektor pariwisata. Jalan tol ini akan memangkas waktu tempuh dari Jakarta menuju Tanjung Lesung dari 4-5 jam menjadi 2-3 jam.

“Ayo Persiapkan Masyarakat Pandeglang menjadi tuan rumah untnku mengasah daya saing daerah dengan meningkatkan Kompetensi diri melihat peluang yang besar disektor pariwisata, pertanian, kelautan, perikanan, kuliner, UMKM agar menghasilkan Produk unggulan lokal berkelas dunia yg bisa menggerakan ekonomi Pandeglang semakin maju,” tulisnya pada laman Instagram resmi @irnadimyati.

Pada kesempatan yang sama, PJ Gubernur Banten, Al Muktabar menyampaikan kehadiran Jalan Tol Serang - Panimbang manfaatnya luar biasa karena untuk memperlancar konektivitas antara DKI Jakarta, Kota Serang, Kabupaten Pandeglang hingga Kabupaten Lebak.

"Kami optimis ke depan jalan tol ini menjadi pemicu berkembangnya pusat pertumbuhan yang tentu akan berdampak positif pada Banten yang semakin maju. Terima kasih atas segala arah kebijakan pembangunan untuk Provinsi Banten," ujar Muktabar.

img
Dessy Nuraulia Budiyanto
Reporter
img
Dessy Nuraulia Budiyanto
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan