close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Bupati Kukar, Edi Damansyah saat mengunjungi SMA Negeri 1 Samboja (Foto: kukarpaper.com)
icon caption
Bupati Kukar, Edi Damansyah saat mengunjungi SMA Negeri 1 Samboja (Foto: kukarpaper.com)
Daerah
Rabu, 17 Mei 2023 10:30

Bupati Kukar ajak pemilih pemula enggak golput pada Pemilu 2024

Menggunakan hak suara merupakan bentuk peran warga negara dalam menyukseskan demokrasi di Indonesia.
swipe

Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah, mengajak pelajar SMA Negeri 1 Samboja sebagai pemilih pemula menggunakan hak suaranya pada Pemilu 2024. Ia mengatakan, menggunakan hak suara merupakan bentuk peran warga negara dalam menyukseskan demokrasi di Indonesia.

“Gunakan hak pilih adik-adik, karena satu suara menentukan siaoa yang akan menjadi pemimpin kita,” kata Edi, dikutip dari E-Paper Pemkab Kukar, kukarpaper.com, Selasa (16/5).

Edi menjelaskan, salah satu unsur penting dalam Pemilu adalah partisipasi pemilih. Ia menuturkan, beberapa kali Pemilu dan Pilkada di Kukar tingkat partisipasi pemilih masih di bawah target pemerintah sebesar 77,05 %.

“Tidak semua warga negara Indonesia mempunyai hak pilih. Hanya warga negara Indonesia yang memenuhi persyaratan sebagaimana diatur dalam Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017,” jelasnya.

Orang nomor satu di Kukar ini mengapresiasi penyelenggaraan pendidikan di SMA Negeri 1 Samboja karena berhasil melahirkan sumber daya manusia (SDM) berprestasi.

“Saya apresiasi secara khusus dari laporan Kepala sekolah ada beberapa prestasi yang dicapai tidak hanya di kecamatan Samboja tetapi hingga tingkat kabupaten Kutai Kartanegara, bahkan mewakili Kukar ke tingkat propinsi Kaltim,” ujar Edi.

Lebih lanjut, Edi memastikan penyelenggaraan satuan pendidikan tingkat atas itu berjalan dengan baik di Kukar, walau dalam menajemen pemerintahan urusan satuan pendidikan tingkat atas ini menjadi kewenangan dan tanggung jawab pemerintah provinsi.

img
Kartiko Bramantyo Dwi Putro
Reporter
img
Kartiko Bramantyo Dwi Putro
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan