close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo tanggapi kabar pengunduran diri Mohammad Arifin sebagai Sekda. Sumber foto: pemalangkab.go.id
icon caption
Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo tanggapi kabar pengunduran diri Mohammad Arifin sebagai Sekda. Sumber foto: pemalangkab.go.id
Daerah
Rabu, 13 Juli 2022 07:24

Sekda undurkan diri, Bupati Pemalang siapkan proses pengajuan pelaksana tugas

Sekda Pemalang mengundurkan diri dari jabatan sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) karena ada alasan pribadi.
swipe

Bupati Pemalang, Mukti Agung Wibowo membenarkan kabar pengunduran diri Mohammad Arifin dari jabatannya sebagai Sekda Pemalang. Menanggapi hal tersebut, saat ini pihaknya tengah mempersiapkan pengajuan pelaksana tugas.

Agung mengatakan, alasan Arifin mengundurkan diri dari jabatan Sekda dan sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) karena ada alasan pribadi. Menurutnya, pihak Badan Kepegawaian Daerah (BKD) pun telah menindaklanjuti pengunduran diri tersebut.

“Pak Sekda mengundurkan diri sebagai ASN, saat ini yang dilakukan oleh BKD proses administrasi pengunduran diri atau pensiun dini," kata Agung usai melakukan penyembelihan hewan qurban di halaman Pendopo Pemalang, Senin (11/7).

Agung menambahkan, nantinya akan dilakukan penjaringan Sekda yang dilakukan oleh pemerintah provinsi.

“Untuk penggantian dengan nanti selesai prosesnya kita akan mengajukan untuk Plt (Pelaksana Tugas) dan kedepannya akan dilakukan penjaringan sebagai Sekda Pemalang yang dilakukan di Provinsi,” ujarnya.

img
Muhammad Wahid Aziz
Reporter
img
Muhammad Wahid Aziz
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan