close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Damkar Kota Makassar mengevakuasi pohon tumbang (Foto: Instagram @damkar_makassar_terkini)
icon caption
Damkar Kota Makassar mengevakuasi pohon tumbang (Foto: Instagram @damkar_makassar_terkini)
Daerah
Jumat, 06 Januari 2023 15:29

Damkar Kota Makassar evakuasi warga tertimpa pohon tumbang

Insiden pohon tumbang yang menimpa Dg Gewa terjadi saat wilayah Makassar diguyur hujan deras dan angin kencang.
swipe

Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Makassar bersama personel Polsek Tallo mengevakuasi seorang warga berusia 80 tahun korban tertimpa pohon tumbang di Jalan Sunu, Kelurahan Lembo, Kecamatan Tallo. Kapolsek Tallo, Kompol Badollahi, mengatakan korban bernama Dg Gewa berhasil dievakuasi dengan selamat dan langsung dibawa ke rumah sakit untuk mendapat penanganan medis.

“Alhamdulillah proses evakuasi berjalan aman dan lancar serta tidak terdapat korban jiwa,” ujar Badollahi, dikutip Jumat (6/1).

Insiden pohon tumbang yang menimpa Dg Gewa terjadi saat wilayah Makassar diguyur hujan deras dan angin kencang.

Sementara itu, Kepala Bidang Penyelamatan Damkar Kota Makassar, Safari Abustam, menyampaikan ini merupakan kasus pohon tumbang yang pertama kali terjadi di tahun 2023.

“Ini kasus pertama pohon tumbang dan penyelamatan yang kami tangani di tahun 2023,” tuturnya.

img
Kartiko Bramantyo Dwi Putro
Reporter
img
Kartiko Bramantyo Dwi Putro
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan