close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Saluran air. Sumber Foto: pu.go.id
icon caption
Saluran air. Sumber Foto: pu.go.id
Daerah
Kamis, 28 April 2022 14:48

Antisipasi banjir, Dinas PU Kota Makassar kerahkan 29 orang bersihkan kanal

Hal ini dilakukan untuk menjaga kebersihan kanal dan mencegah banjir.
swipe

Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar menerjunkan 29 orang yang tergabung dalam Tim Satgas Drainase untuk membersihkan sampah di kanal Pannampu, Jongaya, dan Sinrijala. Hal ini dilakukan untuk menjaga kebersihan kanal dan mencegah banjir.

“Kegiatan pembersihan kanal ini sudah menjadi agenda rutin kami dari Dinas PU Makassar guna menjaga kebersihan kanal dan sebagai upaya pencegahan banjir,” kata Kepala Dinas PU Makassar, Zuhaelsi Zubir.

Masing-masing tim disertai 4 unit armada perahu untuk membantu proses pembersihan.

Zuhaelsi menjelaskan pembersihan dilakukan tiap hari Senin hingga Sabtu dimulai pukul 08.00 hingga 16.00 Wita untuk memaksimalkan penggunaan saluran air. Rutinitas pembersihan ini dinilai penting untuk menjaga kebersihan dan fungsi kanal.

"Kegiatan pembersihan sampah pada kanal ini sangat penting untuk menjaga kebersihan dan fungsi kanal," ujarnya.

Sementara itu, PPID Dinas PU Kota Makassar, Hamka Darwis, mengatakan pihaknya juga memberikan imbauan tidak membuang sampah di kanal kepada masyarakat. Dalam imbauan ini, pihaknya menekankan bahwa kanal merupakan saluran primer yang menerima aliran air dari saluran sekunder dan tersier sehingga meminimalisir genangan yang ada pada saat musim penghujan tiba

“Kami meminta kepada warga masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan," imbuhnya.

img
Nadya Angelica Mutiara Amanda
Reporter
img
Nadya Angelica Mutiara Amanda
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan