close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Kepala Dispar Kukar, Slamet Hadiraharjo, menyampaikan realisasi anggaran triwulan I 2023 (Foto: kukarpaper.com)
icon caption
Kepala Dispar Kukar, Slamet Hadiraharjo, menyampaikan realisasi anggaran triwulan I 2023 (Foto: kukarpaper.com)
Daerah
Kamis, 11 Mei 2023 11:26

Dispar Kukar raup PAD Rp111 juta selama libur lebaran Idulfitri 2023

Secara keseluruhan PAD yang berhasil dikumpulkan pada triwulan I 2023 sebesar Rp343 juta.
swipe

Dinas Pariwisata (Dispar) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) berhasil mengumpulkan pendapatan asli daerah (PAD) sebesar Rp111 juta selama libur lebaran Idulfitri pada 23 – 25 April 2023. Kepala Dispar Kukar, Slamet Hadiraharjo, mengatakan secara keseluruhan PAD yang berhasil dikumpulkan pada triwulan I 2023 sebesar Rp343 juta.

“Dispar berhasil mengumpulkan pundi-pundi rupiah saat libur lebaran Idulfitri 1444 Hijriah yakni tanggal 23, 24, dan 25 April lalu sebesar Rp111 juta, dan secara keseluruhan pendapatan mulai Januari – Maret 2023 sebesar Rp343 juta,” kata Slamet, dikutip dari E-Paper Pemkab Kukar, kukarpaper.com pada Kamis (11/5).

Slamet merinci, PAD yang berhasil dikumpulkan saat libur lebaran di antaranya berasal dari objek wisata Pantau Tanah Merah Samboja sebesar Rp69,4 juta, Waduk Panji Sukarame Rp1,5 juta, dan Pulau Kumala sebesar Rp40,9 juta.

Lebih lanjut, Slamet menyampaikan realisasi anggaran program kegiatan tahun 2023 dengan pagu anggaran sebesar Rp68,6 miliar terbagi menjadi belanja operasi Rp52 miliar dan belanja modal Rp12 miliar dengan capaian 29.1%.

“Realisasi anggaram per program, dan per kegiatan triwulan I tahun 2023 seperti program penunjang urusan pemerintahan, peningkatan daya tarik destinasi wisata, pameran pariwisata, pengembangan ekonomi kreatif dan program pengembangan sumber daya pariwisata dan ekonomi dengan realisasi pelaksanaan sebesar 29.1%,” pungkasnya.

img
Kartiko Bramantyo Dwi Putro
Reporter
img
Kartiko Bramantyo Dwi Putro
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan