close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Jembatan Kadirejo Ambrol. Sumber foto: Instagram @humaskabklaten
icon caption
Jembatan Kadirejo Ambrol. Sumber foto: Instagram @humaskabklaten
Daerah
Rabu, 08 Juni 2022 11:31

DPUPR Klaten targetkan perbaikan jembatan Kadirejo rampung akhir tahun

“Bulan mei Kemarin br selesai perencanaan. Juni mulai lelang dan proses lelang memakan waktu 1,5 bulan,”
swipe

Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Klaten menargetkan perbaikan jembatan Kadirejo di Kecamatan Karanganom rampung pada Desember 2022. Subkoordinator Perencanaan Teknik dan Evaluasi Bidang Bina Marga DPUPR Klaten, Satya Wijaya, mengungkap saat ini proses perbaikan masih dalam tahap lelang.

“Bulan mei Kemarin br selesai perencanaan. Juni mulai lelang dan proses lelang memakan waktu 1,5 bulan,” jelasnya kepada tim Alinea.id, Rabu (8/6).

Perbaikan jembatan Kadirejo ini, Satya menjelaskan akan memakan waktu selama lima bulan. Sehingga proyek bernilai Rp3,4 M ini ditargetkan pada Desember 2022 sudah rampung dan dapat kembali digunakan oleh warga.

“Rencana waktu pelaksanaan 5 bulan, target desember selesai,” tergasnya.

Sementara, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Klaten, Supriyono menjelaskan, pihaknya akan mendukung perbaikan jembatan dengan mengalihkan arus lalu lintas.

Dishub juga telah memasang rambuh-rambu di sekitar 100 meter sebelum jembatan serta pengalihan jalan.

Ia menambahkan, pihaknya akan membahas lebih lanjut terkait rekayasa lalu lintas yang bakal diterapkan untuk mengurai potensi kemacatan, terutama akibat kerusakan kedua jembatan tersebut.

“Jembatan di jalan lingkar barat Delanggu serta jembatan Kadirejo tak bisa dilewati dan arus lalu lintas dialihkan,” katanya.

Dapat diketahui sebelumnya pad April 2022, jembatan Kadirejo mengalami kerusakan parah dan tidak dapat dilewati oleh warga. Para pengendara jalan tidak diperkenankan melalui jalan tersebut dan harus melewati jalan alternatif.

img
Dessy Nuraulia Budiyanto
Reporter
img
Dessy Nuraulia Budiyanto
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan