close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan saat menghadiri pelantikan PPDI Kabupaten Gowa (Foto: Instagram @humasgowa)
icon caption
Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan saat menghadiri pelantikan PPDI Kabupaten Gowa (Foto: Instagram @humasgowa)
Daerah
Selasa, 13 September 2022 09:50

Pemkab gandeng PPDI Gowa memajukan desa

Setiap desa dalam menyusun visi dan misi harus mengacu pada program prioritas daerah.
swipe

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa bersinergi dengan Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kabupaten Gowa dalam rangka memajukan desa. Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan mengatakan, perangkat desa memiliki tugas dalam membantu pemerintah di tingkat desa maupun kabupaten, khususnya dalam menyukseskan program pembangunan desa.

“Yakin dan percaya program yang ada di desa tidak akan jalan tanpa bantuan berbagai pihak seperti para perangkat desa. Sehingga kolaborasi menjadi sangat penting antara kepala desa dan perangkat-perangkatnya agar desa akan maju yang tentunya bermuara terhadap kesejahteraan masyarakat,” tutur Adnan saat menghadiri Pelantikan Pengurus PPDI Kabupaten Gowa 2022-2027, Senin (12/9).

Adnan menekankan, program desa tidak boleh bertentangan dengan program kabupaten, begitu pun dengan program kabupaten tidak boleh bertentangan dengan provinsi dan pusat. Ia menilai, setiap desa dalam menyusun visi dan misi harus mengacu pada program prioritas daerah.

Orang nomor satu di Gowa ini berharap, perangkat desa ikut berkontribusi dan berkolaborasi bersama kepala desa, camat, hingga kabupaten untuk menjalankan program pemerintah.

“Semoga program yang sudah dijalankan untuk disukseskan bersama-sama dan bisa mensejahterakan masyarakat di masa yang akan datang,” tandasnya.

Pelantikan ini turut dihadiri Wakil Bupati Gowa, Abdul Rauf Malaganni, Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa, Kamsina, dan pejabat lainnya.

img
Kartiko Bramantyo Dwi Putro
Reporter
img
Kartiko Bramantyo Dwi Putro
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan