close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Peserta latsar CPNS Dispora Kaltim saat penghijauan. Foto: instagram @bpsdmkaltim
icon caption
Peserta latsar CPNS Dispora Kaltim saat penghijauan. Foto: instagram @bpsdmkaltim
Daerah
Kamis, 22 September 2022 11:54

Rawat alam Bumi Borneo, peserta Latsar CPNS Dispora Kaltim tanam ratusan pohon

Melalui kegiatan ini, peserta diharapkan membentuk karakter ASN cinta alam sekaligus peduli terhadap lingkungan.
swipe

Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kalimantan Timur (Kaltim) bersama peserta Pelatihan Dasar (Latsar) CPNS Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) menanam 100 bibit pohon di Kompleks Stadion Utama Palaran Samarinda. Melalui kegiatan ini, peserta diharapkan membentuk karakter ASN cinta alam sekaligus peduli terhadap lingkungan.

"Melalui kegiatan ini, peserta diharapkan membentuk karakter ASN peduli terhadap lingkungan sekaligus cinta alam," Kepala BPSDM, Nina Dewi di sela-sela kegiatan penghijauan, Rabu (21/9).

Nina menjelaskan, 100 bibit pohon yang ditanam peserta terdiri pohon jambu kristal, mangga arum manis, rambutan binjai dan durian monthong. Selain mempercantik ruang publik, kegiatan ini sebagai aktualisasi dari bakti Bela Negara peserta Latsar CPNS di lingkungan Pemprov Kaltim.

"Kerja sama kegiatan ini sebagai aktualisasi dari bakti Bela Negara peserta Pelatihan Dasar (Latsar) CPNS di lingkungan Pemprov Kaltim," katanya.

Sebagai informasi, acara tersebut dihadiri Kepala Seksi Pengelola Stadion Palaran Junaidi, Pejabat Fungsional Widyaiswara BPSDM Kaltim, staf terkait dari BPSDM dan Dispora Kaltim serta peserta Latsar Angkatan 67 dan 68 di lingkungan Pemerintah Provinsi Kaltim kelas Pemerintah Kota Balikpapan Tahun 2022.

img
Muhammad Wahid Aziz
Reporter
img
Muhammad Wahid Aziz
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan