close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Ilustrasi bansos tunai (Foto: freepik)
icon caption
Ilustrasi bansos tunai (Foto: freepik)
Daerah
Rabu, 12 Oktober 2022 16:12

Warga miskin Pacitan bakal terima bansos tunai Rp300.000

Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Pacitan, Sumorohadi mengatakan, bansos tunai ini diharapkan mampu mendongkrak daya beli masyarakat.
swipe

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pacitan, Jawa Timur bakal menyalurkan bantuan sosial (bansos) tunai sebesar Rp300.000,- untuk warga miskin pada akhir Oktober 2022. Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Pacitan, Sumorohadi mengatakan, bansos tunai ini diharapkan mampu mendongkrak daya beli masyarakat.

‘’Kami pantau program ini agar tepat sasaran hingga ke tingkat desa,’’ ujar Sumorohadi, Selasa (11/10).

Sumorohadi menjelaskan, selain bansos Rp300.000,-. Pemkab Pacitan juga menyiapkan 2.198 paket bansos nontunai untuk disalurkan kepada masyarakat yang masuk kategori miskin namun tidak pernah mendapat bantuan.

‘’Kami juga cek data bansos dan buka usulan sanggah, bilamana ada warga yang merasa berhak menerima tapi tidak pernah dapat bantuan atau sebaliknya,’’ jelasnya.

Lebih lanjut, Sumorohadi optimistis bansos yang disalurkan Pemkab Pacitan dapat dimanfaatkan sebaik mungkin oleh setiap penerima.

“Kami harapkan bisa bermanfaat panjang,’’ pungkasnya.  

img
Kartiko Bramantyo Dwi Putro
Reporter
img
Kartiko Bramantyo Dwi Putro
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan