Desmond Mpilo Tutu meninggal pada Minggu (26/12). Masyarakat dunia mengenangnya sebagai peraih nobel perdamaian dalam perjuangan melawan politik apartheid yang menindas ras kulit hitam.
"Seperti jatuh cinta" adalah bagaimana Uskup Agung Desmond Mpilo Tutu menggambarkan pemungutan suara dalam pemilihan demokratis pertama Afrika Selatan pada 1994, sebuah pernyataan yang menangkap kritik atas perlakuan banyak orang dan emosinya yang mendalam setelah beberapa dekade memerangi apartheid, politik ras yang mementingkan golongan kulit putih di Afrika yang terlanjur mengakar.
Tutu, pemenang Nobel Perdamaian 1984 yang moralnya meresapi masyarakat Afrika Selatan selama masa-masa tergelap apartheid dan masuk ke wilayah demokrasi, baru meninggal saat usianya memasuki 90 tahun.
Melansir Reuters, Senin (27/12) Tutu yang blak-blakan dianggap sebagai hati nurani bangsa oleh ras kulit hitam dan putih. Dia berkhotbah menentang tirani minoritas kulit putih dan bahkan setelah berakhir, dia tidak pernah goyah dalam perjuangannya untuk Afrika Selatan yang lebih adil, memanggil elite politik kulit hitam untuk memperhitungkan kesetaraan sebanyak yang dimiliki oleh ras kulit putih.
Namun, pada tahun-tahun terakhir hidupnya, dia menyesal mimpinya tentang Rainbow Nation, nasionalisme nonapartheid, belum menjadi kenyataan.
Di panggung global, Tutu adalah aktivis hak asasi manusia (HAM) yang berbicara mengenai berbagai topik, mulai dari pendudukan Israel atas wilayah Palestina hingga hak-hak gay dan perubahan iklim.
Dia menggunakan perannya yang terkenal di Gereja Anglican untuk menyoroti penderitaan orang kulit hitam Afrika Selatan.
Ditanya tentang pengunduran dirinya sebagai Uskup Agung Cape Town pada 1996 dan apakah dia menyesal, Tutu mengatakan perjuangan cenderung membuat seseorang menjadi lebih tegas dalam mengambil keputusan, namun dia berharap orang-orang akan memaafkan setiap luka yang mungkin dia sebabkan kepada mereka.
Berbicara dan bepergian tanpa lelah sepanjang 1980-an, Tutu menjadi wajah gerakan antiapartheid di luar negeri sementara banyak pemimpin Kongres Nasional Afrika (ANC) pemberontak, seperti Nelson Mandela, berada di balik jeruji besi.
"Lahan kami terbakar dan berdarah, jadi saya meminta masyarakat internasional untuk menerapkan sanksi hukuman terhadap pemerintah ini," katanya pada 1986.
Bahkan ketika pemerintah mengabaikan seruan itu, ia membantu membangkitkan kampanye akar rumput di seluruh dunia yang berjuang untuk mengakhiri apartheid melalui boikot ekonomi dan budaya.
Di antara tugas Tutu yang paling menyakitkan adalah memberikan orasi kematian untuk orang kulit hitam yang telah meninggal dengan kekerasan selama perjuangan melawan dominasi kulit putih.
"Kami lelah datang ke pemakaman, berpidato minggu demi minggu. Sudah waktunya untuk menghentikan pemborosan nyawa manusia," katanya. Tutu menyatakan sikapnya tentang apartheid adalah moral daripada politik.
Pada Februari 1990, Tutu mengantarkan penentang apartheid Nelson Mandela ke balkon di Balai Kota Cape Town yang menghadap ke alun-alun untuk pidato publik pertamanya setelah 27 tahun mendekam di penjara. Dia berada di sisi Mandela empat tahun kemudian, ketika Mandela dilantik sebagai presiden kulit hitam pertama di negara itu.
Sementara Mandela memperkenalkan Afrika Selatan pada demokrasi, Tutu memimpin Komisi Kebenaran dan Rekonsiliasi yang memaparkan kebenaran mengerikan tentang perang melawan pemerintahan kulit putih. Beberapa kesaksian yang menyayat hati membuatnya menangis di depan umum.