close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Jimmy
icon caption
Jimmy "Barbecue" Cherizier, pemimpin geng koalisi 'G9' di wilayah metropolitan Port-au-Prince, terlihat setelah berbicara dengan anggota media, di Port-au-Prince, Haiti 26 Oktober 2021. REUTERS /Ralph Tedy Erol
Dunia
Rabu, 27 Oktober 2021 13:26

Haiti kekurangan bahan bakar saat ketua geng menuntut PM mengundurkan diri

Situasi tersebut memberikan tekanan lebih lanjut pada populasi yang sudah berjuang di bawah lemahnya ekonomi dan gelombang penculikan geng.
swipe

Jalanan di Haiti terlihat sepi pada Selasa (26/10) dan pompa bensin tetap kering ketika geng memblokir pintu masuk ke Pelabuhan yang menyimpan toko bahan bakar. Ketua geng utama negara itu menuntut agar Perdana Menteri Ariel Henry mengundurkan diri.

Kekurangan bahan bakar yang terjadi selama beberapa hari ini telah membuat warga Kaiti hanya memiliki sedikit pilihan transportasi dan memaksa penutupan beberapa bisnis. Rumah sakit yang awalnya mengandalkan generator diesel untuk menyalakan listrik karena pemadaman terus menerus juga terpaksa ditutup.

Situasi tersebut memberikan tekanan lebih lanjut pada populasi yang sudah berjuang di bawah lemahnya ekonomi dan gelombang penculikan geng yang meliputi penculikan awal bulan ini terhadap kelompok misionaris Kanada dan Amerika.

Jimmy "Barbecue" Cherizier, pemimpin koalisi geng "G9" di wilayah metropolitan ibukota, Port-au-Prince, mengatakan dalam sebuah wawancara radio pada Senin malam bahwa dia akan memastikan perjalanan truk bahan bakar yang aman jika Henry meninggalkan kantor.

"Area di bawah kendali G9 diblokir hanya karena satu alasan - kami menuntut pengunduran diri Ariel Henry. Kalau Ariel Henry mengundurkan diri jam 8 pagi, jam 08:05 kami akan buka blokir jalan dan semua truk bisa lewat untuk mendapatkan bahan bakar," kata Cherizier dalam sebuah wawancara di Radio Mega Haiti.

Seorang juru bicara kantor Henry tidak memberikan tanggapan.

Pernyataannya menunjukkan bagaimana geng mengambil peran politik yang semakin meningkat setelah pembunuhan Juli terhadap Presiden Jovenel Moise. Cherizier mengatakan Henry harus menjawab pertanyaan yang menghubungkannya dengan pembunuhan Moise. Henry membantah terlibat.

Biro bantuan luar negeri Haiti, BMPAD, yang mengawasi pengadaan bahan bakar, mentweet sebuah video yang mengatakan negara itu memiliki 150 ribu barel solar dan 50 ribu barel bensin, dengan 50 ribu barel bensin lainnya akan tiba pada Rabu.

Sebanyak 100 ribu barel solar dan bensin akan memasok kebutuhan bahan bakar Haiti selama lima sampai tujuh hari, kata Marc Andre Deriphonse, kepala asosiasi pemilik stasiun layanan negara itu, ANAPROSS. (Reuters)

img
Sita Aisha Ananda
Reporter
img
Fitra Iskandar
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan