close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Ilustrasi KFC/ Pixabay
icon caption
Ilustrasi KFC/ Pixabay
Dunia
Kamis, 22 Februari 2018 20:45

Stok ayam habis, KFC Inggris tutup sementara

Para konsumen KFC berbagi kecemasan mereka di media sosial, memaksa sejumlah regulator memikirkan kebiasaan makan masyarakat.
swipe

Gerai KFC di Inggris tutup sementara pada pekan ini. Persoalan logistik menjadi penyebab tutupnya rumah makan ayam goreng terbesar dunia ini.

Penutupan gerai KFC ini pun seakan menjadi persoalan besar bagi masyarakat Inggris hingga melibatkan kepolisian setempat.  Hampir setengah gerai restoran tutup sejak Selasa malam. Dari total restoran sebanyak 900 gerai, sebanyak 575 gerai terpaksa ditutup. BBC melaporkan bahwa penutupan gerai terjadi karena kekurangan ayam.  

Juru bicara KFC belum dengan tegas menyebut kapan restoran akan kembali buka. Sebab, perusahaan mengaku belum dapat mengatasi persoalan pasokan. Sebenarnya, kesulitan KFC telah terjadi sejak minggu lalu dan tengah berusaha untuk memperbaikinya. 

"Kami sedang mengupayakan agar pengiriman dengan pasokan dalam jumlah banyak, mulai dilakukan. Namun kami perkirakan gangguan masih terjadi di sejumlah restoran. Beberapa restoran masih akan tutup dan bagi yang beroperasi dapat melayani dengan menu tertentu," kata sang juru bicara. 

Atas peristiwa tersebut, sejumlah pecinta ayam di Inggris menyebut kondisi tersebut darurat. Bahkan sejumlah pelanggan KFC menghubungi layanan darurat polisi. Atas informasi tersebut, Polisi Metropolitan mengeluh bahwa banyak aduan orang terkait masalah tidak penting. 

"Mereka membuang-buang waktu," cetus Polisi Tower Hamlets seperti dilansir Daily Mail. Tagar #KFCKrisis menjadi trending topik dan melibatkan kepolisian karena merasa ini masalah besar. 

Tidak hanya polisi, anggota parlemen juga dibuat susah melayani para pelanggan KFC. Seorang anggota parlemen Bermondsey Neil Coyle mengatakan telah diprotes oleh konsumen KFC dan merasa kecewa pada hari ini. 

Anggota parlemen lain Luke Pollard, Parlemen Plymouth Sutton & Devonport menulis di akun twitter bahwa pertama kali dirinya dihubungi karena persoalan KFC. 

Para konsumen KFC telah berbagi kecemasan mereka terhadap media sosial. Kemudian membuat sejumlah regulator memikirkan kebiasaan makan orang Inggris.

Lalu pertanyaannya, berapa banyak uang yang dihabiskan untuk menyantap ayam goreng di Inggris? 

Pada tahun 2017, pelanggan Inggris menghabiskan sekitar 2,2 juta poundsterling di restoran ayam seperti KFC, BIRD atau Chick 'n' Sours. Menurut periset ritel Mintel, nilai penjualan bisa naik menjadi £ 2,6 miliar pada 2022.

Hampir setengah dari warga Inggris atau sekitar 43% telah membeli secara takeaway dari restoran ayam antara bulan April dan Juni 2017. Survei dilakukan oleh 2.000 orang dewasa oleh Mintel berusia 16 sampai 34 tahun. 

Meski begitu, makan burger lebih populer di kalangan pelanggan. Sebanyak 60% orang Inggris makan di restoran burger dalam tiga bulan sampai Juni 2017 dan hanya 17% memilih restoran ayam.

University of Cambridge menyebut bahwa makan dengan cara takeaway dari fast food di Inggris telah mengalami peningkatan yang sangat besar dalam beberapa tahun terakhir. Pusat Penelitian Diet dan Aktivitas Cambridge (Cedar) dalam risetnya menyimpulkan bahwa jumlah pesanan makan takeaway meningkat 45% dari tahun 1990 sampai 2008.

ilustrasi

img
Mona Tobing
Reporter
img
Satriani Ari Wulan
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan