Presiden Joko Widodo yang didampingi istrinya Iriana Wibowo, menyambut Kaisar Naruhito bersama Permaisuri Masako, di Istana Bogor pada Senin (6/19) pagi.
Kaisar dan Permaisuri Jepang datang dengan diiringi oleh pasukan Nusantara, pasukan berkuda, dan korps musik Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).
Sejumlah acara disiapkan pada kunjungan kenegaraan tersebut. Di antaranya penanaman bersama pohon anggrek di halaman belakang istana kepresidenan Bogor.
Dalam keterangan resminya, Presiden Joko Widodo mengaku sangat terhormat, karena Indonesia menjadi tujuan pertama kunjungan kenegaraan bilateral Kaisar Jepang ke luar negeri.
"Kunjungan Sri Baginda Kaisar beserta Sri Baginda Permaisuri ke Indonesia semakin memperkokoh pondasi persahabatan di antara masyarakat kedua negara. Pondasi kokoh seperti ini dibutuhkan bagi pengembangan kemitraan strategis dua negara kita ke depannya, teritama di bidang ekonomi," kata Presiden Jokowi seperti dipantau online dari YouTube Presiden RI, Senin (19/6).
Presiden Jokowi menambahkan, persabahatan antara masyarakat, antarnegara, antara Jepang dan Indonesia penting untuk terus di semai, di tengah tantangan yang sedang dialami dunia saat ini.
"Semoga kunjungan Sri Baginda Kaisar dan Sri Baginda Permaisuri ke indonesia, bisa memberia kesan yang baik kepada Indonesia dan Jepang. Dan semoga kebahagiaan dan kemakmuran selalu menyertai Sri Baginda Kaisar dan Sri Baginda Permaisuri," harap dia.