close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Ilustrasi. Foto Pixabay.
icon caption
Ilustrasi. Foto Pixabay.
Sosial dan Gaya Hidup
Kamis, 28 Januari 2021 17:18

Sama-sama berada di pinggiran kota, apa perbandingan beli rumah di Bekasi dan Depok?

Ketahui dulu kelebihan masing-masing sebelum mengincar rumah idaman.
swipe

Masih bingung membandingkan mau beli rumah di Bekasi atau Depok? Tenang, Anda tidak sendirian, kok. Kebingungan ini bisa jadi disebabkan oleh kelebihan yang dimiliki masing-masing wilayah. Yuk, cari tahu lebih dalam melalui artikel ini.

Bekasi yang Menjanjikan

Secara jarak, memang Bekasi lebih jauh dibanding Depok. Bekasi yang mendapat julukan Kota Patriot ini berada 28,5 km dari pusat Jakarta. Namun, bagi yang sudah terbiasa, mungkin rasanya tidak sejauh itu.

Daya tarik rumah di Bekasi di antaranya adalah lahan yang masih banyak sehingga pertumbuhan perumahan terus meningkat dari tahun ke tahun. Belum lagi moda transportasi yang kian lengkap, mulai dari KRL Commuter Line dengan relasi Jabodetabek hingga Lintas Rel Terpadu (LRT) Jabodebek yang rencananya mulai beroperasi Juli 2022.

Selain itu, akses Jalan Tol Jakarta - Cikampek II serta Jalan Tol Lingkar Luar Cimanggis Cibitung efektif memangkas jarak menuju Jakarta untuk aktivitas Anda sehari-hari. Untuk perjalanan dinas luar kota, Bandara Internasional Halim yang terletak 15,4 km atau tidak sampai 22 menit dari Bekasi via Tol Bekasi - Cawang - Kampung Melayu (Becakayu).

Meski ruang terbuka hijau (RTH) di Bekasi belum mencapai 30% dari total seluruh wilayah, tetapi Pemkot Bekasi berupaya menyediakan hunian nyaman dan lengkap bagi warganya. Kini semakin banyak pengembang yang membangun rumah dengan konsep eco-friendly untuk menarik minat beli rumah di Bekasi.

Fasilitas sekitar perumahan pun kian lengkap, mulai dari sekolah dan kampus, fasilitas kesehatan, hingga pusat perbelanjaan demi memenuhi kebutuhan bulanan maupun sarana hiburan. Ada Metropolitan Mal hingga Mal Summarecon Bekasi di Summarecon City yang sekarang berkembang menjadi area pusat bisnis dan komersial.

Apakah lantas harga rumah di Bekasi menjadi mahal? Enggak juga, kok. Bagi keluarga muda yang berencana mencari rumah murah dengan bujet mulai Rp120 jutaan bisa mempertimbangkannya.

Depok yang dinamis

Berada 21,3 km dari Jakarta membuat Depok menjadi salah satu tempat tinggal incaran dengan lahan yang lapang dan suasana asri. Ingin beli rumah dengan bujet maksimal Rp200 juta? Tentu bukan hal mustahil karena harga rumah di Depok masih ada yang dijual mulai Rp80 jutaan, lho.

Kota Ramah Anak ini ideal bagi pasangan muda untuk membesarkan sang buah hati. Pasalnya, sekolah dan kampus terbaik bertebaran di Depok yang terdiri atas 11 kecamatan dan 63 kelurahan ini, termasuk Universitas Indonesia (UI) yang merupakan universitas terbaik di seluruh Indonesia.

Alasan lain beli rumah di Depok adalah nilai jual yang terus meningkat setiap tahunnya. Pertama karena memang nyaman untuk ditinggali oleh anak kuliah, karyawan, maupun keluarga, sementara faktor kedua mencakup infrastruktur yang semakin lengkap.

Akses utama yaitu Jalan Margonda Raya hingga Tol Depok - Antasari (Desari) yang melintasi Depok menuju Jakarta Selatan. Selain itu transportasi umum seperti bus pengumpan TransJakarta dan KRL Commuter Line memegang peranan penting bagi warga Depok yang sehari-hari bekerja di Jakarta.

Depok juga tidak kekurangan hiburan, karena pusat perbelanjaan, destinasi wisata, serta tempat nongkrong 24 jam menjamur di sana. Ada MargoCity, Mal Pesona Square Depok, Masjid Kubah Emas, hingga hutan kota UI sebagai paru-paru kota yang bisa dikunjungi untuk refreshing di akhir pekan.

Itulah gambaran beli rumah di Depok maupun Bekasi yang bisa Anda jadikan pertimbangan sebelum melakukan transaksi jual-beli. Masing-masing punya kelebihan yang memberikan nilai tinggi bagi calon pembeli. Sekarang tergantung bujet dan kebutuhan Anda, deh, mau beli rumah di mana.

img
Tri Kurniawan
Reporter
img
Tri Kurniawan
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan