close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Ilustrasi belanja./ Pixabay
icon caption
Ilustrasi belanja./ Pixabay
Sosial dan Gaya Hidup
Sabtu, 11 Agustus 2018 21:32

Berburu barang murah di Batam

Berbagai barang merk internasional dijual dengan harga murah di Batam. Ini karena penetapan Batam sebagai area perdagangan bebas pajak.
swipe

Batam sudah lama dikenal sebagai surga belanja. Tidak perlu ke Singapura ataupun Malaysia. Di Batam, berbagai barang merek internasional dijual dengan harga murah.

Mengapa lebih murah? Menurut para pedagang di Batam, itu disebabkan karena penetapan kota ini sebagai area perdagangan bebas pajak. Semua kegiatan ekspor-impor serta aktivitas pelabuhan tidak dipungut pajak. Akibatnya, harga barang lebih murah dibanding kota lainnya di Indonesia.

Kawasan belanja favorit di Batam adalah Nagoya. Di sini dijual rupa-rupa barang pakai seperti sepatu, tas, jam tangan, dan parfum baik untuk wanita maupun pria. Barang yang dijual tentunya bermerek intrernasional seperti tas gucci, bonia, atau braun buffel. Begitupun dengan merk parfum yang sering didengar, seperti kenzo, estee lauder, dan yves saint lauren.

Nagoya sebetulnya mengingatkan pada daerah pecinan seperti Glodok atau Petak Sembilan di Jakarta Pusat dengan deretan ruko tua satu lantai. Kendati demikian, beberapa ruko memiliki desain interior yang cukup menarik layaknya galeri atau butik.

Alinea mengunjungi Nagoya, Batam belum lama ini. Jalanan besar di depan ruko-ruko sudah dipenuhi kendaraan yang parkir siang itu. Kami masuk ke salah satu ruko yang cukup besar. Berbagai tas ditampilkan di balik etalase kaca toko. Sebuah tas Michael Kors ditawarkan dengan harga Rp5 juta di toko itu. Namun, masih bisa turun.

Ah ya, semua harga barang yang dijual di Nagoya bisa ditawar. Jangan ragu untuk menawar sampai harga yang pantas. Ya, tentunya pengunjung harus tau perbandingan harga barang tersebut dengan yang dijual di Jakarta atau di toko online.

Penjaga toko juga menawarkan parfum benneton pink seharga Rp250.000 ukuran 100 ml. Nah, parfum ini cukup murah karena di Jakarta bisa didapat dengan harga Rp350.000. 

Urusan keaslian barang, jangan ragu pula untuk menanyakan kepada pedagang. Mereka cukup jujur untuk mengategorikan barang asli (disebut “original” atau “ori”) dan barang tiruan (disebut “KW”). Malahan, satu toko bernama JJ Collection sudah mengelompokkan barang-barang pada berbagai etalase dengan tulisan besar di atasnya : ‘Model Baru’, ‘Original’, dan ‘KW Super’.

Salah satu suasana pusat perbelanjaan di Batam./ Travelingkuyuk

Pemilik JJ Collection yang tidak mau disebut namanya, menyatakan mereka sudah memiliki pelanggan dari berbagai kota di Indonesia. Bahkan, dari luar negeri seperti Malaysia dan India. Mereka juga bersyukur dengan adanya teknologi yang memudahkan saat ini.

“Kami kirim foto dan video via whatsapp. Untuk setiap barangnya harus detil (gambarnya). Apalagi barang yang harganya jutaan rupiah,” kata dia.

Nah, kalau masih bingung, berikut tips memilih barang murah di Batam :

1. Pastikan barang asli dengan bukti kuat. Untuk tas atau jam tangan asli yang bergaransi, tentu mudah meminta kartu garansi dari pabrikannya. Sementara yang tanpa garansi, pastikan detil-detil barang. Jam tangan yang asli misalnya, memiliki tanda seperti embos/ cetakan merek di bagian strap, di belakang jam, dan di putaran jarum.
2. Cek barang yang serupa di beberapa toko (lebih dari dua) untuk mendapatkan harga paling murah. Toko berbeda juga biasanya memiliki stok barang dengan motif atau warna yang lebih banyak dan menarik.
3. Jangan ragu untuk berkomunikasi secara baik dengan pedagang. Selain  memberi diskon, mereka juga bakal membagi informasi yang bermanfaat seputar produk yang dijual.

img
Laila Ramdhini
Reporter
img
Purnama Ayu Rizky
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan