close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
icon caption
Sosial dan Gaya Hidup
Rabu, 11 Oktober 2017 14:36

Cara menjaga kebersihan dan kesehatan vagina

Meski tersembunyi, namun bukan berarti kebersihan dan kesehatan vagina terabaikan.
swipe

Letaknya yang tersembunyi mengakibatkan kebersihan vagina sering diabaikan. Padahal vagina merupakan salah satu organ penting yang ada di tubuh wanita. Kesehatan vagina sangat memengaruhi kesuburan, gairah seksual, dan kemampuan mencapai orgasme.

Vagina yang mengalami masalah dapat menimbulkan berbagai penyakit, menyebabkan stres, mengganggu kualitas hubungan dengan pasangan, dan berdampak pada rasa percaya diri kamu. Agar terhindari dari infeksi jamur, parasit, atau bakteri, kamu perlu menjaga kebersihan dan kesehatan vagina. Lalu bagaimana caranya?

dr. Dwi Priangga, SpOG dari Bamed Women’s Clinic, Jakarta, membeberkan sederet cara yang dapat membantu menjaga kesehatan dan kebersihan vagina:

1. Menjalani pola hidup sehat meliputi diet seimbang, istirahat cukup, menghindari rokok dan alkohol, olahraga secara teratur, serta menghindari stres yang berkepanjangan.

2. Menggunakan celana yang menyerap keringat dan longgar, supaya area vagina tetap kering. Area vagina yang lembap rentan mengalami iritasi, dan dapat meningkatkan pertumbuhan bakteri serta jamur.

3. Jika sedang menstruasi, kamu perlu mengganti pembalut secara rutin, setidaknya dua hingga tiga kali dalam sehari. Hal ini penting untuk mencegah timbulnya bakteri di sekitar vagina.

4. Membasuh vagina dengan cara yang benar, yaitu dari arah depan (vagina) ke belakang (anus) setiap kali buang air.

5. Tidak menggunakan cairan pembersih vagina secara berlebihan, karena dapat mematikan flora normal vagina. Jika perlu penggunaan cairan vagina, kamu dapat berkonsultasi terlebih dahulu dengan tenaga medis.

6. Untuk mencegah iritasi pada vagina, kamu perlu menghindari penggunaan talcum powder atau bedak talek, sabun, atau tisu dengan pewangi pada area vagina.

7. Menghindari kebiasaan meminjam barang-barang yang memudahkan penularan penyakit kelamin, seperti alat-alat mandi, celana dalam, dan sebagainya. Kamu juga perlu berhati-hati saat menggunakan kloset duduk di toilet umum dan sebaiknya mengelap permukaan kloset terlebih dahulu.

Selain beberapa cara di atas, kamu perlu menjaga kesehatan dan kebersihan vagina dengan menghindari kebiasaan merokok dan sering berganti pasangan seksual. Menurut situs WebMD, Salah satu alasan wanita harus menghindari rokok karena kebiasaan buruk ini dapat memicu kanker serviks. Sebuah penelitian bahkan telah menemukan keberadaan karsinogen dari rokok di lendir leher rahim wanita.

img
Alia Kirana
Reporter
img
Satriani Ari Wulan
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan