close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Asinan Asmuni 78 di Jakarta Timur terkenal sejak 1978  / Wikipedia
icon caption
Asinan Asmuni 78 di Jakarta Timur terkenal sejak 1978 / Wikipedia
Sosial dan Gaya Hidup
Kamis, 24 Mei 2018 16:50

Kuliner buka puasa buat si pecinta pedas

Hanya dengan merogoh kocek Rp12.000, Anda sudah bisa menikmati asinan sayur yang legendaris ini.
swipe

Anda penikmat cita rasa pedas? Saat puasa seperti ini, menikmati makanan dengan cita rasa pedas bukan lagi menjadi sesuatu yang dikhawatirkan akan menimbulkan rasa sakit bagi mereka yang terbiasa memakan makanan pedas.

Takjil yang pada umumnya identik dengan rasa manis, bisa juga digantikan dengan makanan yang pedas. Salah satu makanan yang bisa menjadi alternatif pembuka puasa Anda adalah asinan sayur.

Makanan yang berisikan tauge, selada air, kubis, kacang tanah, ketimun, tahu, kerupuk merah, dan kerupuk mie itu disajikan dengan disiram bumbu kacang dan sambal sesuai dengan selera. 

Selain melengkapi hasrat penikmat pedas, asinan sayur juga menyajikan kesegaran dari sayuran yang segar karena tidak melalui proses perebusan alias mentah.

Tahu putih yang disajikan pun hanya dikukus dalam waktu singkat agar tidak memberikan efek mudah hancur ketika diaduk menjadi satu dengan bahan lainnya. Kacang tanah, kerupuk merah dan kerupuk mie yang ada pun tidak mengandung minyak berlebih setelah digoreng terlebih dahulu.

Asinan sayur ini tidak hanya dapat dijadikan menu takjil, tetapi juga bisa dikonsumsi dengan menggunakan nasi alias menjadi lauk. Sungguh hidangan yang bisa dibilang praktis bagi Anda karena menikmati makanan yang memiliki dua fungsi.

Lalu, di mana Anda dapat membelinya? Kami merekomendasikan salah satu penjual asinan di wilayah Jakarta Timur, tepatnya di Jalan Pisangan Baru, Pasar Jangkrik. Di sana ada satu penjual asinan yang sudah menjajakan dagangannya sejak tahun 1978.

Sudah 40 tahun Ibu Tati menjual asinan Betawi 78. Setiap ramadan seperti ini, ia menjual kurang lebih 500 kantong asinan sayur setiap harinya. 

Jumlah itu jauh meningkat dari hari-hari biasa. Tentu semakin menunjukkan berpuasa bukan penghalang untuk menikmati hidangan bercitarasa pedas bukan?

Nah, tak hanya asinan sayur, di sana juga dijual asinan buah. Namun, peminatnya memang tidak sebanyak asinan sayur. Per harinya Ibu Tati menjual kurang lebih 200 kantong asinan buah yang juga tak kalah segar.

Anda bisa membeli asinan itu dengan harga Rp12.000 saja. Tapi hati-hati, di sekitar Pasar Jangkrik sangat banyak penjual asinan serupa. Pilih yang sesuai dengan selera. Kalau ingin mencicipi asinan legendaris itu, cari warung di depan sebuah gang dengan plang ‘Asinan Asmuni 78’. Anda akan mendapati toko Ibu Tati di dalam gang tersebut.

Selamat mencicipi pecinta pedas!

img
Ayu mumpuni
Reporter
img
Sukirno
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan