Ketika Christo Grozev, direktur eksekutif Bellingcat, melihat bahwa Rusia mengklaim misilnya hanya menyerang sasaran militer di Ukraina, dia tahu dia harus membuktikan bahwa itu tidak benar.
Grozev juga ingin mengungkap orang-orang yang berada di balik serangan yang menghantam sekolah, rumah sakit, dan sasaran sipil lainnya, dan untuk menunjukkan apakah sasaran tersebut disengaja atau tidak.
Grozev dan Bellingcat, pemenang Innovation in International Reporting Award dari ICFJ tahun 2022, telah menunjukkan kemampuan unik untuk menggali informasi yang ingin disembunyikan oleh Presiden Rusia Vladimir Putin dan Kremlin. Bellingcat merupakan grup jurnalisme investigasi yang berspesialisasi dalam menggunakan intelijen sumber terbuka dan jaringan jurnalis profesional dan jurnalis warga untuk mengungkap kebenaran tentang perang, pelanggaran hak asasi manusia, dan dunia kriminal.
Grozev dan timnya sebelumnya mengungkapkan siapa yang berada di balik peracunan pemimpin oposisi Alexei Navalny di Rusia, dan agen ganda Sergei Skripal dan putrinya di Inggris. Mereka menemukan bukti yang mengidentifikasi perwira senior Rusia terlibat dalam jatuhnya pesawat Malaysia Airlines MH17 dalam wilayah udara Ukraina pada tahun 2014. (Pada bulan November, pengadilan Belanda menghukum dua orang Rusia dan satu orang Ukraina yang terkait dengan militer Rusia atas pembunuhan dalam bencana tersebut, sebagian mengandalkan pekerjaan Bellingcat.)
Pada tahun 2022, sebagian besar pekerjaan Grozev berpusat pada pengungkapan kejahatan perang Rusia di Ukraina, tidak hanya untuk menarik perhatian publik tetapi juga untuk mengumpulkan informasi untuk penuntutan di masa depan, dengan berpegang pada standar ketat yang disyaratkan oleh pengadilan pidana internasional.
Grozev mengatakan butuh enam bulan bagi Bellingcat dan mitranya, The Insider dan Der Spiegel, untuk menghasilkan sebuah cerita yang membuka siapa yang berada di balik serangan yang telah menewaskan ratusan warga sipil Ukraina. Pertama, tim menggali data ribuan lulusan sekolah ilmu roket militer Rusia, dan menemukan kemungkinan kandidat untuk memprogram rute misil Rusia.
Mereka kemudian membeli rekaman telepon dari pasar abu-abu dan gelap Rusia — sebuah taktik kontroversial yang selalu digunakan Bellingcat secara transparan karena tidak mungkin mendapatkan informasi dari Rusia. Catatan-catatan itu mengungkap “konstelasi orang yang berkomunikasi satu sama lain tepat beberapa saat sebelum rudal massal diluncurkan,” kata Grozev. Akhirnya Bellingcat membuktikan bahwa mereka memiliki orang yang tepat dengan menghubungi dan mendapatkan konfirmasi dari beberapa programmer.
“Kami mengidentifikasi sekitar 30 orang IT yang memprogram rute rudal Rusia,” kata Grozev. “Kami menemukan bahwa mereka bekerja dengan cara yang sangat santai. Ini adalah pekerjaan 9-5 (masuk pukul 9 pulang jam 5), dan mereka melakukan hal-hal lain saat mereka memprogram rute misil, seperti pergi ke situs kencan, menjual mobil, membeli koin.”
Hasilnya, kata Grozev, adalah “ketidaktepatan total” dalam serangan rudal. Target yang hilang bisa menjadi hal yang baik untuk Ukraina, katanya, “tetapi terkadang meleset dari target berarti menyasar taman kanak-kanak.”
Grozev juga harus menjadi ahli misil Rusia. Rudal dari jenis yang digunakan di Ukraina seharusnya meleset dari target sejauh tiga hingga lima meter, katanya, tetapi mereka dirancang dan dibangun dengan sangat buruk sehingga biasanya meleset 10 kali lipat dari jarak itu. Itu, katanya, "jenis ketidaktepatan yang membuat mobilitas mereka termasuk yang terburuk di dunia."
Jadi, apakah banyaknya korban sipil di Ukraina hanyalah akibat dari kesalahan? Hampir tidak, Grozev berkata: "Setiap ketidaktepatan tidak dihukum, itu semacam ditoleransi -- yang artinya didukung."
Saat yang sama Bellingcat menghasilkan cerita investigasi seperti ini, tim lain dengan hati-hati mendokumentasikan kejahatan perang. Tim yang melacak kejahatan perang dipisahkan dari tim yang memproduksi berita sehingga pekerjaan dokumentasi tidak “terkontaminasi oleh bias”.
Tim beranggotakan 15 orang ini tidak mengetahui pihak mana yang melakukan kejahatan, kata Grozev. Mereka berfokus pada "pemeriksaan, validasi, dan verifikasi" gambar dan video sumber terbuka, dan mereka menghubungi sumber di lapangan untuk mendapatkan metadata yang tidak dapat disangkal tentang kejahatan tersebut. Mereka biasanya dapat mengidentifikasi pihak mana yang memiliki misil yang digunakan, dan mereka melihat faktor lain seperti sudut serang untuk menunjukkan dari mana misil itu berasal. Bellingcat telah memvalidasi 1.791 insiden kerusakan sipil di Ukraina — masing-masing berkisar antara 1 hingga 1.000 korban.
Perbedaan antara Bellingcat dan pihak lain yang mendokumentasikan kejahatan perang adalah bahwa "kami melakukannya dengan cara yang kami tahu pengadilan akan menerimanya sebagai bukti yang dapat diterima," kata Grozev.
"Kami telah melakukan ini sebelumnya dan kami telah membuat semua kesalahan," katanya. "Kami berpegang pada 'lacak balak' dan verifikasi yang ingin dimiliki jaksa penuntut."(ijnet)