close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Data Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyebutkan erupsi Gunung Agung terjadi pada pukul 21.04 WITA, Senin (2/7). / Twitter
icon caption
Data Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyebutkan erupsi Gunung Agung terjadi pada pukul 21.04 WITA, Senin (2/7). / Twitter
Nasional
Senin, 02 Juli 2018 21:54

Breaking news: Gunung Agung erupsi keluarkan lava pijar

Gunung Agung di Bali kembali erupsi dengan mengeluarkan lava pijar dengan tinggi kolom letusan hingga 2 kilometer.
swipe

Gunung Agung di Bali kembali erupsi dengan mengeluarkan lava pijar dengan tinggi kolom letusan hingga 2 kilometer.

Data Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyebutkan erupsi Gunung Agung terjadi pada pukul 21.04 WITA, Senin (2/7).

Tinggi kolom letusan sekitar 2.000 meter di atas kawah. Letusan berwarna kelabu dengan intensitas tebal ke arah barat. Terlihat gejala strombolian dengan lontaran batu dan lava pijar hingga 2 kilometer dari kawah.

Puncak Gunung Agung tampak merah membara. "Erupsi terjadi secara Strombolian dengan suara dentuman. Lontaran lava pijar teramati keluar kawah mencapai jarak 2 kilometer," tulis akun Twitter resmi @id_magma pada Senin (2/7).

Masyarakat di sekitar Gunung Agung, pendaki, pengunjung, hingga wisatawan diimbau tidak berada di sekitar gunung. Masyakarat diimbau tidak melakukan pendakian dan aktivitas apapun di sona perkiraan bahaya dalam radius 4 kilometer dari puncak Gunung Agung.

img
Sukirno
Reporter
img
Sukirno
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan