close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Foto: Dok Humas.gowakab.go.id
icon caption
Foto: Dok Humas.gowakab.go.id
Nasional
Jumat, 20 Oktober 2023 15:33

Bupati Gowa targetkan RS Pratama selesai dibangun dan beroperasi pada 2024

Kehadiran RS Pratama ini telah dinantikan masyarakat dan pemerintah daerah berkomitmen untuk memprioritaskan program kesehatan.
swipe

Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan, menargetkan Rumah Sakit (RS) Pratama Kabupaten Gowa mulai beroperasi pada 2024. Kehadiran RS Pratama ini telah dinantikan masyarakat dan pemerintah daerah berkomitmen untuk memprioritaskan program kesehatan dalam periode kedua kepemimpinan Adnan-Kio.

Untuk memastikan program ini dapat terlaksana sesuai target, Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan, didampingi oleh pimpinan SKPD terkait, melakukan pengecekan langsung terhadap progres pembangunan RS Pratama yang terletak di Kecamatan Bontonompo, Kabupaten Gowa pada Jumat (20/10).

"Kami telah melihat sejauh mana kondisi pembangunan rumah sakit, dan alhamdulillah sudah mencapai sekitar 78%," ungkap Adnan.

Pembangunan RS Pratama dilakukan secara bertahap, dimulai pada 2021 untuk tahap pertama, dan dilanjutkan pada 2023 untuk tahap kedua. Pada tahap pertama, pembangunan dilakukan untuk lantai 1 dan 2, sedangkan pada tahap kedua, pembangunan gedung dilakukan di lantai 3.

Bupati Gowa berharap bahwa RS Pratama dengan tipe D ini dapat melayani masyarakat di wilayah Kecamatan Bajeng, Bajeng Barat, Bontonompo, Bontonompo Selatan, hingga Kabupaten Takalar. RS Pratama ini akan menyelenggarakan pelayanan medik umum, gawat darurat, keperawatan, laboratorium, radiologi, dan farmasi.

RS Pratama Gowa merupakan rumah sakit kedua yang dimiliki oleh Pemerintah Kabupaten Gowa setelah RSUD Syekh Yusuf Gowa. RS Pratama ini akan dilengkapi dengan 50 tempat tidur untuk ruang perawatan dan akan memiliki empat dokter yang siap memberikan pelayanan kesehatan.

Selain itu, RS Pratama juga akan memiliki ruang IGD untuk melayani kegawat daruratan, ruang ICU, lima ruang poli untuk pelayanan rawat jalan, serta tiga perumahan untuk tenaga kesehatan.

Dalam peninjauan ini, Bupati Gowa juga didampingi oleh Kepala Dinas PUPR Kabupaten Gowa Muh Rusdy, Inspektur Inspektorat Kabupaten Gowa Andy Azis Peter, dan Camat Bontonompo Syahrir.

img
Hermansah
Reporter
img
Hermansah
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan