close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati Warsiti. Foto istimewa
icon caption
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati Warsiti. Foto istimewa
Nasional
Selasa, 23 Mei 2023 14:53

Jumlah lampu Jalan Tambakromo-Maitan masih minim, ini respons anggota DPRD Pati

Diharapkan Pemkab Pati dapat segera merealisasikan pemasangan lampu penerangan jalan.
swipe

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati Warsiti, menyoroti masih sedikitnya penerangan yang ada di Jalan Tambakromo-Maitan. Hal itu juga telah menjadi keluhan banyak warga sekitar. Hal ini disampaikan oleh Warsiti saat dihubungi pada Jumat (12/5).

"Penerangan jalan yang Tambakromo-Maitan ini memang sudah pernah kami bicarakan mas, Karena notabene saya orang selatan, yang memang konstituen saya banyak di wilayah sana," ungkap Warsiti.

Anggota Komisi A DPRD Pati itu mengatakan, sudah sering mendorong Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati untuk memperhatikan kondisi di jalan Tambakromo-Maitan.

Diharapkan Pemkab Pati dapat segera merealisasikan pemasangan lampu penerangan jalan.

"Selalu mendorong dari pemkab ini ada perhatian khusus pada jalan itu," ucapnya.

Selain itu, Politisi Partai Hanura itu menegaskan, betapa pentingnya pemasangan lampu penerangan jalan untuk warga.

Terlebih, dia menegaskan bahwa Jalan Tambakromo-Maitan tersebut berada di area hutan.

Dengan adanya lampu penerangan jalan di area tersebut, akan meminimalisir dan mengantisipasi hal-hal bahaya bagi para pengguna jalan.

"Karena daerah itu perhutanan banyak pepohonan dan lain sebagainya, takutnya nanti kalau ada pohon tumbang," tutup Warsiti.

img
Hermansah
Reporter
img
Hermansah
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan