close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo/Foto Dokumentasi Polri.
icon caption
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo/Foto Dokumentasi Polri.
Nasional
Selasa, 13 April 2021 14:01

Kapolri kerap terima keluhan masyarakat soal penanganan perkara

Kapolri minta kapolda hingga kapolres baca aduan dan keluhan masyarakat.
swipe

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengaku sering menerima aduan masyarakat atas keterlambatan penanganan perkara. Laporan tersebut diterimanya melalui pesan singkat Whatsapp yang kerap diteruskannya kepada anak buah yang berwenang menuntaskan perkara tersebut.

"Sampai saat ini, saya masih menerima aduan secara langsung dari masyarakat tentang keluhan-keluhan terkait dengan masalah keterlambatan penanganan perkara, terkait masalah mafia tanah, ketidaknetralan itu saya masih menerima," kata sigit dalam acara Rapat Kerja Teknis Divisi Profesi dan Pengamanan di Mabes Polri, Selasa (13/4).

Sigit pun meminta seluruh jajaran yang berwenang untuk cepat menindaklanjuti aduan masyarakat yang masuk. Dia juga meminta para anggotanya untuk menerima setiap aduan yang diterima agar Polri semakin lebih baik lagi dan mau mendengar kritikan masyarakat.

"Jadi kalau saya yang jadi Kapolri masih mau menerima dan membaca pengaduan tersebut, saya tidak bisa bayangkan kalau seorang Kasatker, seorang kapolda, kapolres, rekan-rekan yang dinas di Propam tidak mau membaca," tutur Listyo.

Menurut dia, kunci untuk meningkatkan kepuasan masyarakat adalah dapat menindaklanjuti aduan yang masuk dari masyarakat. Mantan Kabareskrim Polri kemudian mengapresiasi Divisi Propam yang menggelar survei untuk kemudian dievaluasi. Survei tersebut tentang mengapa pelanggaran oleh anggota semakin meningkat. Sigit menyebut harus ada pencegahan dan perbaikan agar pelanggaran oleh anggota dapat diminimalisir.

Sementara itu, Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan Polri Irjen Ferdy Sambo menyampaikan permintaan maaf kepada Sigit atas meningkatnya pelanggaran anggota itu. Sambo membeberkan, pihaknya akan membuka sekolah khusus anggota kepolisian demi mencegah terjadinya pelanggaran dan perbaikan sikap anggota.

“Kami menyampaikan permohonan maaf kepada Bapak Kapolri terhadap pelaksanaan tugas yang belum maksimal dari Div Propam Polri dan jajaran sehingga terjadi peningkatan secara kualitas dan kuantitas pelanggaran anggota di lapangan,” ucap Sambo di acara yang sama.

img
Ayu mumpuni
Reporter
img
Fathor Rasi
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan