close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Pengguna komuter di New Delhi, India, pada Rabu (18/3) memakai masker sebagai tindakan pencegahan penularan Covid-19. ANTARA FOTO/REUTERS/Danish Siddiqui
icon caption
Pengguna komuter di New Delhi, India, pada Rabu (18/3) memakai masker sebagai tindakan pencegahan penularan Covid-19. ANTARA FOTO/REUTERS/Danish Siddiqui
Nasional
Kamis, 17 September 2020 15:30

KBRI New Delhi repatriasi 122 WNI peserta tablig akbar

Dengan kepulangan 122 orang, total sudah 515 WNI peserta tablig akbar berhasil dipulangkan ke Tanah Air sejauh ini.
swipe

Menteri Luar Negeri RI, Retno Marsudi menuturkan, KBRI New Delhi telah memfasilitasi repatriasi bagi 122 WNI yang merupakan peserta dari tablig akbar di India.

"Mereka tiba dengan selamat di Jakarta pada pagi ini," tutur Menlu Retno, dalam pengarahan pers secara virtual, Kamis (17/9).

Dengan kepulangan mereka, artinya total 515 WNI peserta tablig akbar telah berhasil dipulangkan ke Tanah Air sejauh ini.

Mereka termasuk dalam anggota Tablighi Jamaat yang berada di India dan mengikuti tablig akbar di negara tersebut pada pertengahan Maret 2020. Tablig akbar yang digelar di Nizamuddin, New Delhi, itu telah dikaitkan dengan ribuan kasus infeksi Covid-19 di India.

"Repatriasi 122 WNI tersebut merupakan kesinambungan hasil berbagai upaya yang kami lakukan baik tim di KBRI New Delhi, KJRI Mumbai, maupun upaya yang dilakukan antara capital to capital," jelas Retno.

Dia menjelaskan, bahwa dalam pertemuan dengan para Menteri Luar Negeri ASEAN-India pada Sabtu (12/9), Indonesia telah mengangkat isu WNI peserta tablig akbar dan meminta Menlu India untuk memberikan bantuan agar mereka dapat dipulangkan.

"Hal ini telah ditanggapi dengan baik oleh Menlu India," ujar Menlu Retno. "Upaya repatriasi WNI peserta Tablig akbar bukan proses yang mudah, tetapi sangat rumit."

Lebih lanjut, Menlu Retno menyatakan bahwa tim di KBRI New Delhi dan KJRI Mumbai akan terus bekerja keras dengan harapan dapat memulangkan 237 WNI yang masih berada di India.

Sebagian besar WNI tersebut tersebar di sejumlah negara bagian seperti Andhra Pradesh, Tamil Nadu, Uttar Pradesh, Telangana, New Delhi, Maharashtra, Amataha, Bihar, dan Jharkhand.

img
Valerie Dante
Reporter
img
Achmad Rizki
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan