close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Ilustrasi kebakaran. Pixabay
icon caption
Ilustrasi kebakaran. Pixabay
Nasional
Senin, 04 Februari 2019 07:10

Kebakaran di Makassar, 14 keluarga kehilangan tempat tinggal

Berdasarkan hasil keseimpulan sementara, penyebab kebakaran akibat korsleting listrik.
swipe

Kebakaran hebat terjadi di pemukiman padat penduduk yang terletak di kawasan dermaga Tugu Soekarno, Jalan S Parman Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah. Akibat kebakaran itu, sebanyak 14 keluarga kehilangan tempat tinggal.

"Penyebab kebakaran sementara ini diduga akibat korsleting listrik yang ada di atas bangunan rumah warga," kata Kapolres Palangka Raya, AKBP Timbul Rein Krisman Siregar.

Timbul mengatakan, musibah tersebut terjadi sekitar pukul 21.00 WIB. Kebakaran tersebut menghanguskan 10 bangunan rumah, satu barak tiga pintu dan tiga unit bangunan kafe yang salah satunya merupakan milik Pemerintah Kota Palangka Raya. 

"Dari insiden ini kami akan meminta keterangan beberapa saksi mata yang diduga mengetahui langsung kejadian tersebut," ujar Timbul.

Perwira berpangkat melati dua itu menegaskan, pihaknya belum bisa mengetahui secara pasti akibat kejadian kebakaran tersebut, baik dari kerugian materil hingga adanya korban jiwa. Yang jelas, pihaknya dalam waktu dekat akan segera menyelidiki kebakaran tersebut dan menyisir beberapa lokasi kebakaran untuk mengetahui kemungkinan adanya korban jiwa.

"Nanti kami akan telusuri di beberapa lokasi kebakaran guna mengetahui apakah ada korban jiwa atau tidak," ucapnya.

Adapun 14 kepala keluarga yang kehilangan temoat tinggal, Timbul menambahkan, pihaknya akan membangun tenda darurat dan posko untuk menampungnya. Sementara itu, Pemerintah Kota Palangka Raya juga berencana membangun dapur umum di sekitar lokasi kebakaran untuk memberikan kemudahan bagi korban yang rumahnya terbakar.

Salah seorang warga yang menjadi korban bernama Jumain (39), mengaku dirinya sempat melihat ada percikan api dari kabel listrik yang berada di atas pohon rumah warga. Saat itu api langsung menyambar dan menghanguskan bangunan rumah salah satu warga, sehingga menjalar ke rumah warga lainnya.

"Setahu saya korsleting listrik, api muncul dari atas dekat pohon rumah warga," ucap Jumain.

Sementara Wakil Wali Kota Palangka Raya, Umi Mastikah, membenarkan bangunan kafe yang terbakar berada dekat Tugu Soekarno tersebut adalah aset Pemkot.

"Benar bangunan kafe itu aset Pemkot. Untuk kerugian saya belum bisa memastikan berapa, tetapi kami akan inventarisir segera guna mengetahui berapa kerugian Pemkot dari insiden ini," kata Umi. (Ant)

img
Tito Dirhantoro
Reporter
img
Tito Dirhantoro
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan