close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Gedung Kejaksaan Agung di Jakarta. Google Maps/Sigit Dwihartono
icon caption
Gedung Kejaksaan Agung di Jakarta. Google Maps/Sigit Dwihartono
Nasional
Jumat, 30 Desember 2022 13:25

Kejagung eksekusi 1.669 koruptor pada 2022, ini data lengkapnya

Sebagai bidang paling muda, Jampidmil menangani 13 perkara koneksitas pada tahun ini.
swipe

Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Agung (Jampidsus Kejagung) masih menyelidiki 1.847 kasus dan menyidiki 1.689 kasus dugaan korupsi hingga akhir 2022. Selain itu, ada 2.139 perkara masuk tahap pra-penuntutan dan 1.943 perkara tahap penuntutan.

"Tahap eksekusi badan ada 1.669 narapidana," imbuh Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung, Ketut Sumedana, pada Jumat (30/12).

Jampidsus juga menangani 13 perkara kepabeanan, cukai, pajak, dan tindak pidana pencucian uang (TPPU) pada tahap pra-penuntutan dan 7 perkara tahap penuntutan serta 5 narapidana sudah dieksekusi. Lalu, 1 kasus pelanggaran HAM masih beperkara, tepatnya tahap kasasi.

Dari semua kasus-kasus tersebtu, Jampidsus telah menyelamatkan Rp2,7 triliun kerugian negara. Kemudian, menyita sejumlah aset, yakni uang senilai Rp21 triliun, US$11,4 juta, dan SG$646,04; 64 bidang tanah/bangunan di Riau, Jakarta, dan Jawa Barat; 22 apartemen di Singapura; 1 properti di Australia; serta 24 kapal dan beberapa mobil mewah.

Sementara itu, Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Umum (Jampidum) telah menangani 1.454 perkara dengan pendekatan keadilan restoratif, 2.621 rumah restorative justice, dan 119 Balai Rehabilitasi. Lalu, 160.076 perkara pra-penuntutan, 117.855 penuntutan, 6.489 dalam upaya hukum, dan 68.482 perkara telah dieksekusi.

Sebagai bidang paling muda, Jaksa Agug Muda Bidang Pidana Militer (Jampidmil) menangani 13 perkara koneksitas. Pada tahap penyelidikan, ada 8 perkara, penyidikan 2 perkara dengan 1 tersangka, pra-penuntutan 1 perkara dengan 3 tersangka, serta penuntutan 2 perkara dengan 4 terdakwa.

Jampidmil pun menyita beberapa bidang tanah dalam proyek pengadaan satelit 1230 BT di Kementerian Pertahanan (Kemhan) serta uang tunai dari kasus korupsi Tabungan Wajib Perumahan Angkatan Darat (TWP AD) 2012-2014 sebesar Rp5,2 miliar dan dan US$1.000.

Adapun Jaksa Agung Muda Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara (Jamdatun) berhasil menyelamatkan keuangan negara Rp6,1 triliun sepanjang 2022. Pun berhasil menyelamatkan kerugian keuangan negara dari petitum kerugian imaterial sebesar Rp5 miliar. Jumlah pemulihan keuangan negara mencapai Rp3,4 triliun.

Berikutnya, Jamdatun memberikan 9.488 kegiatan bantuan hukum kepada kementerian/lembaga, baik di pusat maupun daerah, 2.368 kegiatan pelayanan hukum kepada masyarakat, serta 4.387 kegiatan pertimbangan hukum, yang mencakup pemberian pendapat, pendampingan, dan audit hukum. 

Kemudian, realisasi anggaran Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pembinaan (Jambin) mencapai Rp10,3 triliun (95,07%) dari total pagu 2022 Rp10,9 triliun. Capaian
penerimaan negara bukan pajak (PNBP) Jambin melampaui target Rp662 miliar dengan realisasi Rp2,75 triliun (416,1%).

Lalu, penyelesaian aset melalui lelang mencapai Rp58 miliar. Sedangkan penyelesaian melalui penetapan status penggunaan (PSP) menembus Rp105 miliar dan penyelesaian aset Jiwasraya sebesar Rp1,57 triliun.

Untuk Jaksa Agung Muda Bidang Intelijen (Jamintel), menerima 641 laporan/aduan kasus mafia tanah dari masyarakat. Pun berhasil menangkap 173 buron yang masuk daftar pencarian orang (DPO). Selain itu, jajaran Jamintel se-Indonesia telah membentuk 543 posko pemilu.

Selanjutnya, Jaksa Agung Muda Bidang Pengawasan (Jamwas) menjatuhkan hukum disiplin ringan kepada 37 pegawai, sedang 130 personel, dan kriteria berat 167 anggota sepanjang 2022. Lalu, menyelesaikan 774 dari 837 laporan pengaduan (lapdu) perbuatan tercela, sebanyak 63 lapdu sisanya masih dalam proses penyelesaian.

Adapun Badan Pendidikan dan Pelatihan (Badiklat) Kejaksaan RI melaksanakan diklat dan diikuti 10.092 peserta. Sebanyak 5.825 peserta di antaranya mengikuti diklat yang digelar Pusat Diklat Teknis Fungsional, termasuk 638 peserta diklat pendidikan pelatihan pembentukan jaksa.

img
Immanuel Christian
Reporter
img
Fatah Hidayat Sidiq
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan