close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
 Keluarga RK minta netizen tidak ganggu privasi Geraldine Beldi: Beliau tidak punya akun medsos! Foto tangkapan layar Youtube
icon caption
Keluarga RK minta netizen tidak ganggu privasi Geraldine Beldi: Beliau tidak punya akun medsos! Foto tangkapan layar Youtube
Nasional
Minggu, 12 Juni 2022 17:51

Keluarga RK minta netizen tidak ganggu privasi Geraldine Beldi: Beliau tidak punya akun medsos!

Pada Jumat (10/6), Ridwan Kamil mengunggah video saat bertemu dengan Geraldine Beldi di Bern, Swiss.
swipe

Pihak keluarga Ridwan Kamil mengungkapkan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu proses kepulangan jenazah Eril, termasuk Geraldine Beldi. Geraldine Beldi adalah seorang warga negara Swiss yang pertama kali menemukan jasad Eril di bendungan Engehalde, Bern, Rabu (8/6).

Perwakilan keluarga, Elpi Nazmuzzaman, turut meminta warga Indonesia untuk menjaga privasi Geraldine Beldi sebagai bagian dari rasa hormat dan terima kasih keluarga kepadanya. Pihaknya mengatakan bahwa Geraldine tidak memiliki akun media sosial.

"Beliau tidak punya akun media sosial, sehingga kami minta warga negara Indonesia untuk tidak mengganggu privasi beliau, karena bagian dari rasa hormat dan terima kasih kami kepada Ibu Geraldine," ujar Elpi dalam keterangannya di Bandara Soekarno Hatta, Minggu (13/6).

Pada Jumat (10/6), Ridwan Kamil mengunggah video saat bertemu dengan Geraldine Beldi di Bern, Swiss. Usai video tersebut diunggah, publik sempat beramai-ramai mengucapkan terima kasih kepada sejumlah akun di media sosial yang mengatasnamakan Geraldine Beldi. Dari pantauan Alinea.id, sejumlah akun yang mengatasnamakan Geraldine Beldi dalam pengaturan private alias tidak bisa langsung dilihat secara publik.

Untuk diketahui, jenazah Eril tiba di Bandara Soekarno Hatta (Soetta) sekitar pukul 15.30 WIB, Minggu (13/6). Jenazah Eril kemudian dibawa ke Terminal Kargo Bandara Soetta untuk dilakukan prosesi serah terima jenazah kepada pihak keluarga.

Prosesi serah terima jenazah yang dihadiri Ridwan Kamil, Atalia Praratya, serta adik Eril berlangsung kurang lebih 45 menit. Setelah diterima pihak keluarga, jenazah Eril diberangkatkan menuju rumah duka di Gedung Pakuan.

Pengawalan dan pengamanan ketat akan dilakukan sepanjang rute Jakarta-Bandung selama prosesi pengantaran jenazah Eril ke Gedung Pakuan. Usai tiba di Bandung, rencananya Ridwan Kamil akan memimpin prosesi shalat jenazah yang dikhususkan untuk keluarga dan kerabat dekat.

Sebelumnya diberitakan, masyarakat diperkenankan untuk memberikan doa dan ucapan duka di Gedung Pakuan mulai pukul 22.00 WIB hingga Senin (13/6) pukul 08.00 WIB. Jenazah Eril akan dimakamkan di area pemakaman keluarga di Cimaung, Jawa Barat, Senin (13/6) sekitar pukul 09.00 WIB.

Selain itu, masyarakat yang akan berziarah kubur bisa datang setelah proses penguburan, sekitar tengah hari hingga pukul 17.45 WIB. Lokasi pemakaman juga akan dibuka untuk publik pada hari Selasa hingga Minggu mulai pukul 08.00 hingga 17.00 WIB.

img
Gempita Surya
Reporter
img
Fitra Iskandar
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan