Pameran potensi dan investasi daerah Apkasi Otonomi Expo (AOE) 2019 digelar pada Rabu (3/7) hingga Jumat (5/7). Ajang promosi produk unggulan dari kabupaten se-Indonesia ini diselenggarakan oleh Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta.
Dalam pembukaan Apkasi Otonomi Expo 2019, Rabu (3/7), Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Hak Asasi Manusia Wiranto mewakili Presiden Joko Widodo yang berhalangan hadir mengatakan, pameran Apkasi ini menjadi wadah yang membimbing daerah-daerah untuk mengembangkan produk unggulannya.
Wiranto menyampaikan pula pesan Presiden Jokowi bahwa Apkasi Otonomi Expo kali ini perlu dimanfaatkan sebagai ajang saling berkompetisi, dan berinovasi antardaerah.
"Kebijakan pengembangan layanan harus disesuaikan dengan kekhususan masing-masing daerah. Maka otomatis antardaerah harus ada kompetisi dan kerja sama dalam memasarkan produk unggulannya. Apkasi Otonomi Expo sebagai ajang saling belajar," kata Wiranto saat membuka Otonomi Expo 2019 di Jakarta, Rabu (3/7).
Demi memajukan keunggulan produk ekonomis daerah, Wiranto juga mengingatkan, inovasi yang harus disesuaikan dengan perkembangan teknologi. Penggunaan kekuatan komputasi dan kecerdasan buatan tak dimungkiri harus dimaksimalkan.
Sementara itu, Ketua Apkasi Mardani H. Maming dalam sambutannya mengungkapkan tema penyelenggaraan Apkasi Otonomi Expo tahun ini adalah "Kemitraan bisnis untuk peningkatan ekonomi lokal". Hal ini ditujukan untuk mendorong potensi ekonomi setiap daerah lebih berkualitas dan berdaya saing di level nasional dan internasional.
Wakil Ketua Umum Kadin DKI Jakarta Sarman Simanjorang menyambut baik pelaksanaan Apkasi karena memberikan dorongan promosi produk-produk unggulan daerah yang beragam dan unik.
Dia mengharapkan, pameran Apkasi selanjutnya Apkasi Expo dapat diselenggarakan pula di lingkup regional yang lebih kecil, seperti antardaerah dalam wilayah Kalimantan, Sumatera, dan Sulawesi.
"Produk unggulan antarkabupaten itu berbeda-beda dan saling membutuhkan. Dengan diadakan expo per regional, terjadi kolaborasi konkret antarkabupaten untuk dikembangkan ke depan," ujar Sarman.
Apkasi Otonomi Expo menampilkan produk-produk ekonomi unggulan dari puluhan kabupaten di Indonesia, di antaranya Kabupaten Ngawi, Wonosobo, Tabalong, Kepulauan Seribu, Sumba Barat, Sumbawa Barat, dan Lombok Utara.
Selain itu, digelar pula sejumlah lokakarya pengembangan pariwisata, perdagangan, dan pemilihan Putri Otonomi Daerah Indonesia. Acara ini dihadiri pula oleh jajaran kepala daerah se-Indonesia, Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI), dan perwakilan duta besar negara asing.