close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Wakil Ketua DPR Fadli Zon saat program acara di televisi swasta. /facebook.com/FadliZonPage.
icon caption
Wakil Ketua DPR Fadli Zon saat program acara di televisi swasta. /facebook.com/FadliZonPage.
Nasional
Rabu, 01 Mei 2019 19:30

Pemindahan ibu kota negara, Fadli Zon: Itu omong kosong

"Dulu juga begitu, 4 atau 5 tahun lalu," kata Fadli Zon.
swipe

Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Fadli Zon menyebut, wacana pemindahan ibu kota negara tak lebih dari isapan jempol belaka. Menurut Fadli, niatan Presiden Joko Widodo itu hanya untuk mengalihkan isu yang bergulir pasca-Pemilu 2019.

"Dulu juga begitu, 4 atau 5 tahun lalu," kata Fadli di sela-sela perayaan Hari Buruh Internasional di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Rabu(1/5).

Fadli yakin, isu itu akan tenggelam dengan sendirinya. Ia memandang, niatan itu hanya bualan.

"Omong kosong itu, nanti juga reda sendiri," katanya.

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra itu pun mengatakan, jika memang berniat memindahkan ibu kota negara, mestinya Jokowi merencanakannya dengan matang bersama DPR.

"Dan tak hanya asal ngomong aja. Kalau mau memindahkan ibu kota ayo duduk rencanakan dengan matang bukan lontaran," kata dia.

Lebih lanjut, Fadli menyatakan, tak ingin membahas terlalu jauh soal pemindahan ibu kota negara.

Sebelumnya, digelar rapat terbatas “Tindak lanjut Rencana Pemindahan Ibu Kota” di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (29/4). Dalam rapat tersebut, Menteri PPN/Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro memaparkan opsi dan biaya untuk membangun ibu kota baru. Presiden memilih, lokasi ibu kota di luar Pulau Jawa.

img
Kudus Purnomo Wahidin
Reporter
img
Fandy Hutari
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan