Jumlah pemudik Lebaran 2019 yang akan menggunakan layanan bus di Terminal Terpadu Pulogebang diprediksi meningkat mulai Jumat (31/5) malam nanti. Berdasarkan prediksi manajemen Terminal Pulogebang, puncak arus mudik akan terjadi pada Sabtu (1/6) besok.
Komandan Regu (Danru) Terminal Terpadu Pulogebang Mahbud mengungkapkan, jumlah penumpang belum mengalami peningkatan pada Kamis (30/5) kemarin. Para pemudik belum pulang kampung meski Kamis (30/5) kemarin sudah hari libur.
Menurutnya, hal ini dipengaruhi kebijakan sejumlah perusahaan yang masih mewajibkan karyawannya untuk masuk hari ini.
“Dibandingkan H-7, kemarin tidak terjadi peningkatan signifikan. Kemarin hanya 10.989 penumpang, sedangkan H-7 9.585 penumpang,” kata Mahbud di Terminal Terpadu Pulogebang, Jumat (31/5).
Mahbud mengatakan, masing-masing perusahaan bus menyediakan bus tambahan untuk menghadapi puncak arus mudik akhir pekan ini. “Masing-masing perusahaan bus menyediakan 100 unit bus tambahan untuk diberangkatkan,” ucap Mahbud.
Pada lebaran tahun lalu, bus tambahan yang disediakan masing-masing perusahaan dapat digunakan seluruhnya. Ia pun memprediksi hal serupa terjadi pada lebaran tahun ini.
Berdasarkan data pagi ini hingga pukul 09.00 WIB Terminal Terpadu Pulogebang telah memberangkatkan 1.016 penumpang menggunakan 29 bus. Sementara itu, dari kedatangan sudah ada 74 penumpang yang masuk ke Jakarta menggunakan lima bus.
Hingga H-5 lebaran belum ada kejadian menonjol yang terjadi di Terminal Terpadu Pulogebang. Pihak terminal berupaya mengantisipasi peristiwa yang terjadi pada lebaran tahun lalu, agar tidak terulang saat ini.
Tahun lalu, banyak penumpang yang mengalami sakit saat berada di terminal. Karena itu, sekitar 40-60 personel gabungan Dishub, Pramuka, Polri, TNI, dan petugas lain dikerahkan setiap hari.