close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Ilustrasi. Freepik.
icon caption
Ilustrasi. Freepik.
Nasional
Jumat, 27 Januari 2023 14:14

Kemenkes pastikan satu pasien Covid-19 varian Kraken sudah negatif

Pasien merupakan Warga Negara Asing (WNA) dari Polandia yang dinyatakan negatif Covid-19 setelah menjalani isoman.
swipe

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) memastikan satu kasus konfirmasi Covid-19 subvarian Omicron XBB 1.5 atau varian Kraken sudah sembuh. Pasien yang merupakan Warga Negara Asing (WNA) dari Polandia itu telah dinyatakan negatif Covid-19.

Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik Kemenkes RI, Siti Nadia Tarmizi, mengatakan pasien ini dinyatakan sembuh setelah menjalani isolasi mandiri (isoman).

"Pasien setelah menjalani isoman delapan hari, sudah dinyatakan negatif Covid-19," kata Nadia saat dikonfirmasi, Jumat (27/1).

Nadia menuturkan, pasien kasus Covid-19 varian Kraken ini mengalami gejala berupa batuk ringan. Adapun terhadap temuan satu kasus ini, tim surveilans Kemenkes telah melakukan upaya penanganan terhadap pasien.

Upaya ini di antaranya dengan melakukan pelacakan (tracing) kepada pihak yang berkontak erat dengan pasien. Kontak erat ditemukan satu orang di DKI Jakarta dan dua orang di Kalimantan Timur.

Disampaikan Nadia, hasil pelacakan dari seluruh kontak erat pasien yang dilakukan ini, dinyatakan negatif Covid-19 varian Kraken.

"Sudah dilakukan kontak tracing, dan semua kontak negatif," ujarnya.

Diketahui, sebelumnya Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengungkapkan kasus pertama Covid-19 varian Kraken telah terdeteksi di Indonesia. Kasus ini ditemukan berasal dari WNA berkebangsaan Polandia yang melakukan perjalanan di Indonesia.

Budi menyebut, hasil genom sekuensing orang Polandia yang positif varian Kraken ditemukan di Balikpapan, Kalimantan Timur. Pasien tersebut juga sempat melakukan perjalanan di beberapa tempat. 

"Dia masuk tanggal 6 Januari lewat Jakarta, kemudian dia ke Balikpapan tanggal 7 Januari, kemudian di (tes) rapid antigen negatif. Tanggal 11 Januari dia mau naik kapal, jadi dilakukan tes PCR sebagai syarat masuk kapal, dan hasilnya positif," kata Budi di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (25/1).

Atas temuan ini, Budi meminta tim surveilans melakukan pelacakan terhadap pihak yang berkontak erat dengan pasien. Ia juga menyebut varian Kraken ini memiliki kemampuan penularan yang cepat, namhn tingkat keparahannya cenderung rendah.

Meski telah terdeteksi di Indonesia, Budi mengimbau agar masyarakat tetap tenang dan menjaga perilaku hidup sehat agar mencegah penularan kasus Covid-19.

"(Masyarakat) yang penting tenang, varian ini menularnya cepat. Jadi kalau sudah merasa tidak enak badan, periksa. Di tempat umum yang padat, pakai masker," tutur Budi.

img
Gempita Surya
Reporter
img
Ayu mumpuni
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan