Kapolri, Jendera Idham Azis, menunjuk Wakapolda Metro Jaya, Brigjen Wahyu Hadiningrat, sebagai Wakil Kepala Badan Reserse Kriminal (Wakabeskrim) Polri. Menggantikan Irjen Antam Novambar.
"Betul, karena (Antam) dimutasi ke KKP (Kementerian Kelautan dan Perikanan)," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri, Brigjen Argo Yuwono, saat dikonfirmasi di Jakarta, Rabu (4/3). Pergantian tertuang dalam Surat Telegram Resmi (TR) Nomor ST/761/III/KEP/2020 tertanggal 3 Maret 2020.
Antam kini menjabat Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Jenderal (Sekjen) KKP. Sehingga, Wahyu dipromosikan di Bareksrim.
Sedangkan posisi Polda Metro-2, sekarang diisi Brigjen Hendro Pandowo. Dia sebelumnya menjabat Karoprovos Divisi Profesi dan Pengamanan (Propam) Polri.
Sementara jabatan Karoprovos, ditempati mantan Kabaglog Korbrimob Polri, Kombes Ramdani Hidayat.
Antam dilantik sebagai Plt Sekjen KKP pada Rabu (26/2). Dirinya menggantikan Nilanto Perbowo yang dimutasi menjadi Direktur Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan KKP.