Wakil Jaksa Agung, Arminsyah, dinyatakan wafat karena kecelakaan mobil di tol Cibubur Kilometer 13 arah Cawang, Jakarta. Insiden terjadi pada Sabtu (4/4).
"Iya. Beliau wafat," ujar Kasubit Media Massa dan Kehumasan Kejaksaan Agung (Kejagung), Isnaeni, di Jakarta, beberapa saat lalu.
Di media sosial sebelumnya ramai pembahasan mobil terbakar di Tol Cibubur Km 13 arah Cawang. Kendaraan diduga ditumpangi Arminsyah.
Seorang staf Pusat Penerangan Hukum (Puspenkum) Kejagung yang enggan disebut namanya membenarkan, apabila mobil tersebut milik Arminsyah.
Dia mengungkapkan, mobil ditumpangi dua orang. Arminsyah, seorang di antaranya.
Setelah kecelakaan, Arminsyah sempat dibawa ke Rumah Sakit (RS) Kramat Jati, Jakarta Timur (Jaktim). Sedangkan penumpang lainnya dilarikan ke RS Bina Husada.
Kasus tersebut sekarang ditangani Satlantas Polres Jaktim. Kendaraan korban juga sudah dievakuasi ke pul derek.
Sebagai informasi, Arminsyah pernah menempati beberapa jabatan selama berkarir di "Korp Adhyaksa". Sebelum menjadi wajagung per 15 November 2017, dirinya menjabat kepala Kejati Lampung (6 Oktober 2010) dan Kejati Jawa Timur (31 Agustus 2012), Jaksa Agung Muda Intelijen (5 Juni 2014), serta Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (30 Oktober 2015). (Ant)