Bagaimana cara Ballon d'Or menentukan pemenang Messi vs Haaland
Ballon d'Or bisa dibilang merupakan penghargaan individu paling bergengsi dalam sepak bola, yang diperuntukkan bagi pemain terbaik. Ini sebuah keistimewaan yang hanya dimiliki segelintir pesepakbola dalam kariernya.
Lionel Messi adalah pemegang rekor, setelah mengumpulkan delapan gelar, tiga lebih banyak dari rival beratnya, Cristiano Ronaldo.
Setelah memenangkan Piala Dunia bersama Argentina tahun lalu, ada prediksi kuat bahwa gelar kedelapan mungkin akan jatuh ke pemain Argentina itu. Dan ternyata memang tidak meleset. Messi diganjar penghargaan Ballon d'Or tadi malam dalam acara yang digelar di Théâtre du Châtelet, Paris, Prancis, Senin (30/10). Ia menyingkirkan saingan terberatnya Erling Haaland, yang meraih treble winner bersama Manchester City musim lalu. Kylan Mbappe di posisi tiga peraih suara terbanyak.
Satu pertanyaan umum adalah bagaimana keseluruhan proses penghargaan Ballon d'Or dilakukan. Siapa yang memilih nominasi dan pemenang akhirnya?
Perubahan aturan Ballon d'Or
Aturan Ballon d'Or diubah pada tahun 2021, dengan perubahan signifikan dilakukan setelah Messi memenangkan gelar ketujuhnya. Penghargaan tersebut tidak lagi mempertimbangkan pencapaian dalam satu tahun kalender tetapi akan mengadopsi format musim ke musim.
Selanjutnya, editor dari L'equipe, majalah paling bergengsi di Prancis, membuat daftar 30 orang.
Seperti yang dilaporkan 90Min, daftar terpilih tahun ini diumumkan pada 6 September sebelum upacara final pada 30 Oktober. Mulai tahun 2022, para editor bergabung dengan spesialis lain termasuk Didier Drogba yang legendaris.
Selain Messi dan Haaland, pemain seperti Kevin De Bruyne, Vinicius Junior, Harry Kane, Luka Modric, Mohamed Salah, dan Kylian Mbappe masuk di antara 30 nama dalam nominasi penghargaan Ballon d'Or tahun ini.
Sistem poin Ballon d'Or
Dari 30 pemain yang dikumpulkan, sekelompok jurnalis internasional dan kapten dari 100 negara peringkat teratas FIFA kemudian memilih lima pemain teratas, dengan setiap suara mengumpulkan poin berbeda berdasarkan posisi mereka.
Misalnya: pilihan nomor satu akan mendapat 6 poin; nomor 2 akan mendapat 4 poin; nomor 3 akan mendapat 3 poin; nomor 4 mendapat dua poin, nomor 5 mendapat satu poin, dan seterusnya.
Di akhir pemungutan suara, pemain dengan poin terbanyak akan dinyatakan sebagai pemenang.
Banyak yang bertanya piala mengkilat itu terbuat dari apa.
Ada banyak perubahan dalam cara penentuan pemenang selama bertahun-tahun. Ada juga kategori baru yang ditambahkan ke dalam upacara tersebut, namun sifat pialanya selalu tetap seperti namanya – bola emas.
Total Sportal melaporkan bahwa nilai pasar trofi tersebut kira-kira U$2920. Berat pastinya adalah 15 kilogram, seperti yang diungkapkan pembawa acara Sandy Heribert pada tahun 2023.
Tingginya 31cm dengan diameter 23cm. Terbuat dari pelat kuningan yang dilengkungkan berbentuk bola. Kemudian diisi dengan bahan mirip lilin sebelum bagian luarnya dilapisi emas.
Desain pertama dikerjakan oleh Mallerio dits Mellerm, sebuah keluarga yang terkenal di seluruh Eropa karena karya mereka dalam pembuatan perhiasan di Eropa.
Berapa banyak uang yang didapat pemenang Ballon d'Or?
Sederhananya, Messi dan semua pemenang Ballon d'Or lainnya sebelum dia, tidak dibayar untuk memenangkan penghargaan bergengsi tersebut.
Ini adalah salah satu dari sedikit piala yang tidak memiliki nilai uang, namun manfaatnya sangat besar. Tidak ada hadiah yang disebutkan untuk semua pemenang sebelumnya.
Namun, penghargaan ini yang begitu prestisius, dapat mendatangkan keuntungan ekonomi yang masif bagi pemenangnya. Uang bisa mereka dapat dari sponsor.
Misalnya, ketika Luka Modric mematahkan duopoli Messi-Cristiano Ronaldo pada tahun 2018, surat kabar Spanyol El Confidencial melaporkan bahwa pemain Kroasia itu diberi 780.000 USD oleh sponsor sepatunya, Nike.
Majalah Jerman Der Speigel juga melaporkan bahwa Ronaldo memiliki kesepakatan dengan Nike untuk mendapatkan bonus sekitar 3,9 juta USD setiap kali ia memenangkan penghargaan tersebut.
Messi memiliki kesepakatan dengan Adidas dan merek ternama lainnya sejak pindah ke Major League Soccer, namun tidak diketahui apakah ia memiliki klausul untuk menerima bonus dari sponsornya. Ia menjadi pemain pertama yang tidak bermain di Eropa yang menerima penghargaan tersebut.
Ballon D'Or dari masa ke masa
- 1956 - Diciptakan oleh penulis olahraga Gabriel Hanot dan Jacques Ferran, penghargaan Ballon d'Or memberikan penghargaan kepada pemain pria yang dianggap tampil terbaik dibandingkan tahun sebelumnya, berdasarkan pemungutan suara jurnalis sepak bola, dari tahun 1956 hingga 2006. Penghargaan ini digelar oleh majalah French Football.
- 1956 - Ballon d'Or pertama diberikan kepada Stanley Matthews (Blackpool)
- 1956- 2006 Ballon d'Or pemungutan suara hanya melibatkan jurnalis sepakbola
- 1995 - George Weah mendapat Ballon d'Or, menjadikannya hingga hari ini satu-satunya orang Afrika yang menyabet gelar itu
- 2007 - Pelatih dan kapten timnas juga diberikan hak memilih dan Ballon d'Or menjadi penghargaan secara internasional, tidak hanya untuk mereka yang bermain di Eropa.
- 2010-2015 - Bekerjasama dengan FIFA World Player of the Year sehingga namanya FIFA Ballon d'Or
- 2018 - Pertama kali Ballon d'Or untuk pemain wanita. Pada edisi pertama itu Ada Hegerberg dari Norwegia yang meraih piala bola emas tersebut.
- 2020 - Tidak ada penghargaan Ballon d'Or karena Covid-19
- 2022 - Majalah France Football mengubah aturan Ballon d'Or. Mereka mengubah waktunya sehingga penghargaan diberikan bukan atas prestasi selama satu tahun kalender, namun untuk musim sepak bola. Diputuskan juga bahwa hanya negara-negara yang masuk dalam 100 teratas Peringkat Dunia FIFA yang diizinkan untuk memilih. Sebelumnya, sejak 2007, (pelatih dan kapten timnas) semua negara diberikan kesempatan memilih.