close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Eks pelatih MU pelatih Ole Gunnar Solskjaer/Foto twitter.com/SolskjaerMind.
icon caption
Eks pelatih MU pelatih Ole Gunnar Solskjaer/Foto twitter.com/SolskjaerMind.
Olahraga
Selasa, 23 November 2021 20:00

Ini dia sosok potensial pengganti Solskjaer di MU

Pelatih Paris Saint-Germain muncul sebagai kandidat paling potensial untuk mengambil alih kursi kepelatihan Manchester United.
swipe

Pelatih Paris Saint-Germain, Mauricio Pochettino, muncul sebagai kandidat paling potensial untuk mengambil alih kursi kepelatihan Manchester United secara permanen.

Rumor ini muncul menyusul pemecatan pelatih terdahulu Ole Gunnar Solskjaer, Minggu (21/11), usai kekalahan skuad Setan Merah 1-4 dari Watford FC dalam laga pekan ke-12 Liga Premier Inggris Vicarage Road, Watford, Inggris pada hari yang sama.

Namun, siapa yang akan menggantikan Pochettino jika ia benar-benar akan meninggalkan Parc des Princes?

Mengutip laporan media Spanyol Marca, mantan pemain nasional Prancis dan bekas pelatih Real Madrid Zinedine Zidane bisa saja menduduki posisi tersebut.

“Seperti yang telah diketahui Marca, pemikiran telah berseliweran bahwa Zidane akan muncul di Paris. Terlebih lagi, namanya telah muncul dalam pembicaraan-pembicaraan berbeda antara pemain PSG. Mereka tahu klubnya dan mereka merasakan sesuatu akan terjadi,” tulis Marca dalam laporannya dikutip Selasa (23/11/2021).

Adapun Zidane juga sempat menjadi salah satu kandidat yang dibicarakan untuk menggantikan Manchester United bersama dengan Pochettino dan pelatih Leicester City Brendan Rodgers.

Rodgers sebelumnya sempat menangani rival berat Manchester United yakni Liverpool pada era 2012-2015. Sementara Zidane selama karier kepelatihannya dari 2013 hingga sekarang menangani Real Madrid.

Media Inggris Dailymail.co.uk menyebutkan “Sudah diperbincangkan secara luas bahwa hierarki (manajemen Manchester United) dengan cepat (usai pemecatan Ole) mengalihkan perhatian mereka pada Zidane, meskipun ia dipercaya telah menolak tawaran mereka.”

Kedua klub hingga saat ini masih belum diketahui membuat pernyataan mengenai kabar beredar tersebut. Namun, Pochettino dilaporkan pada Juli lalu menandatangani kontrak untuk menangani klub asal ibu kota Prancis tersebut hingga 2023.

Mirror menuliskan pada Senin lalu bahwa Manchester United kemungkinan harus siap mengucurkan dana kompensasi £10 juta untuk membawa Pochettino menyeberangi Selat Inggris.

Sementara bagi Zidane, era 2016-2018 bisa dikatakan sebagai tahun-tahun terbaiknya. Real Madrid berhasil menjuarai UEFA Champions League pada 2016, 2017, dan 2018 berturut-turut.

Tim Los Blancos juga meraih juara La Liga pada 2017 dan 2020. Zidane juga sempat meraih penghargaan pelatih terbaik versi FIFA pada 2017 di posisi pertama, dan 2016 serta 2018 di posisi kedua.

Kendati gagal meraih gelar juara pada UEFA Champions League musim 2020-2021 usai disingkirkan Chelsea di semifinal, rekor Zidane tampaknya cukup meyakinkan untuk kemudian hijrah ke Paris.

Namun sebelum ada kejelasan, semua pihak harus bertahan di posisinya sekarang masing-masing. Usai pemecatan Ole Gunnar Solskjaer, asisten pelatih Michael Carrick kini menjabat sebagai pelatih kepala sementara hingga manajemen Setan Merah memastikan siapa yang mereka pilih untuk mengibarkan kejayaan klub itu lagi.

img
Michael Jason Saputra
Reporter
img
Fathor Rasi
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan