close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Bendera Wkuador. Dok Pixabay.
icon caption
Bendera Wkuador. Dok Pixabay.
Olahraga
Senin, 21 November 2022 06:55

Pertandingan pembuka Piala Dunia, Ekuador kalahkan tuan rumah 2-0

Meski beberapa kali berikan serangan, namun Qatar gagal menembus gawang Ekuador.
swipe

Pada pertandingan pembuka turnamen Piala Dunia 2022, Ekuador berhasil mengalahkan tuan rumah Qatar dengan skor 2-0. Pertandingan berlangsung di Stadium Al Bayt Al Khor, pada Minggu (20/11) malam waktu setempat.

Awal pertandingan, Ekuador langsung memberikan serangan dan memberikan tekanan kepada pertahanan Qatar. 

Pada menit keempat, Ekuador mencetak gol melalui tandukan Enner Valencia. Namun, wasit menganulir gol tersebut setelah melihat VAR. Wasit memutuskan tidak gol karena pemain Ekuador, Michael Estrada, berada di posisi offside.

Pada menit ke-16, Ekuador mendapatkan hadiah penalti setelah kiper Qatar melakukan tackle kepada Valencia. Karena pelanggaran ini, wasit memberikan kartu kuning kepada kiper Qatar, Saad Al-Sheeb. 

Valencia maju sebagai eksekutor dan berhasil mengeksekusi penalti dengan baik. Ekuador memimpin pertandingan 1-0.

Pada menit ke-31, Ekuador kembali mencetak gol yang dilakukan oleh Valencia. Gol dibuat melalui tandukan, usai memanfaatkan umpan lambung dari Angelo Preciado. Ekuador memperlebar kedudukan menjadi 2-0.

Pada injury time, Qatar mendapatkan peluang emas yang dibuat oleh Almoez Ali. Hassan Al Haydos melakukan crossing ke tengah lapangan, di sana sudah menunggu Almoez Ali dan langsung melakukan tandukan. Namun, bola masih meleset dari gawang.

Sampai babak pertama berakhir, tidak ada tambahan gol. Babak pertama berakhir dengan skor 2-0, kemenangan untuk Ekuador.

Pada menit ke-55, Ekuador membuat peluang emas karena Romario Ibarra melakukan tendangan dari luar kotak penalti setelah mendapat umpan terobosan dari Jhegson Mendez. Namun, tendangan Ibarra masih bisa ditahan oleh kiper Qatar.

Pada menit ke-62, Qatar memberikan tekanan kepada pertahanan Ekuador. Abdelkarim Hassan melakukan crossing ke tengah lapangan dan disambut tandukan oleh Pedro Miguel. Namun, bola masih meleset dari arah gawang.

Menit ke-85, Qatar kembali memberikan serangan yang membahayakan pertahanan Ekudaor. 

Mohammed Muntari melakukan tendangan jarak jauh, tetapi bola masih meleset tipis dari tiang atas gawang Ekuador.

Sampai pertandingan berakhir, tidak ada tambahan gol. Pertandingan berakhir dengan skor 2-0, kemenangan untuk Ekuador.

img
Martinus Hendrawan Wijaya
Reporter
img
Ayu mumpuni
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan