Terhitung sejak hari ini, Jumat (23/2) hingga dua hari kedepan, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menggelar rapat kerja nasional (Rakernas) III di Grand Inna Bali Beach Hotel. Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang juga kader PDIP pun turut menghadiri rapat tersebut.
Namun, baru di hari pertama rapat, PDIP sudah menetapkan akan kembali mengusung Jokowi sebagai calon presiden 2019-2024. Meski sebelumnya Sekretaris Kabinet Pramono Anung sempat meminta wartawan untuk menunggu hasil Rakernas, politikus PDIP itu justu mengunggah kicauan di akun twitter resminya @pramonoanung.
"Dalam Rakernas III hari ini @PDI_Perjuangan memutuskan pencalonan @jokowi menjadi calon Presiden utk tahun 2019-2024, Bismillah Menang dan mendapatkan dukungan seluruh rakyat Indonesia #Bant3ngPilihJokowi #T3tapJokowi," cuit Pramono.
Dikutip dari Antara, dia menuliskan cuitan itu pada sekitar pukul 16.00 WIB atau sesaat setelah Presiden Jokowi memberikan sambutan dalam acara tersebut. Cuitan Pramono telah diretweet oleh 117 akun dan mendapatkan lebih dari 150 likes.
Rakernas PDIP sendiri digelar tertutup dan wartawan tidak diperkenankan untuk meliput selama berlangsungnya acara. Kepastian dukungan PDIP yang memiliki 109 kursi di DPR atau sekitar 18,95%, melengkapi deklarasi partai Golkar yang memiliki 91 kursi atau 14,75% suara di parlemen. Partai beringin lebih dulu memastikan akan menjagokan Jokowi di Pilpres 2019 mendatang.
Jika ditotal, saat ini Jokowi sudah mengantongi 33,7% di parlemen atau sudah memenuhi persyaratan presidential threshold 20%.