close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Ketua Umum NasDem Surya Paloh saat membuka Rapat Koordinasi Khusus DPW Partai NasDem se-Indonesia di Makassar/Foto Antara
icon caption
Ketua Umum NasDem Surya Paloh saat membuka Rapat Koordinasi Khusus DPW Partai NasDem se-Indonesia di Makassar/Foto Antara
Politik
Sabtu, 06 Maret 2021 07:20

Kaget atas kemelut Demokrat, Surya Paloh: Semoga Tuhan melindungi dari perpecahan

Partai Demokrat telah menjadi bagian dari kehidupan demokrasi di Indonesia.
swipe

Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh mengaku kaget atas kemelut politik yang menimpa Partai Demokrat. Dia berharap bangsa Indonesia terhindar dari perpecahan.

"Kemelut yang terjadi, cukup mengagetkan banyak pihak dan kalangan dan mungkin tidak pernah kita duga sama sekali. Kemelut yang semestinya bisa diurai masalahnya untuk kemudian dicari benang merah atau titik temunya agar jalannya roda organisasi dan kerja-kerja politik partai bisa terus berlanjut dengan baik," kata Surya Paloh dalam keterangan tertulis, diterima pada Sabtu (6/3).

Demokrat, katanya, merupakan partai yang telah menjadi bagian dari kehidupan demokrasi di Indonesia. Parpol, sambungnya, merupakan satu pilar utama demokrasi di antara berbagai pilar lainnya.

"Bagaimana pun, sebagai organisasi politik, Demokrat memiliki kedaulatannya yang oleh karena itu, jangan sampai, masalah atau kemelut yang terjadi tidak mengindahkan norma dan kewibawaan partai," harapnya.

Ketum NasDem itu kemudian mengungkapkan keprihatinannya yang mendalam atas kemelut yang dialami Partai Demokrat. "Kami berharap segala kemelut dan masalah yang menyertainya bisa segera diselesaikan dengan baik, elegan, dengan tetap menjaga kehormatan partai," bebernya.

Dia menuturkan, Demokrat merupakan partai yang pernah memenangkan salah satu momentum pemilu nasional. Juga partai yang pernah menjadi fenomena dalam kehidupan politik nasional kita.

"Kita berharap Partai Demokrat bisa melalui semua cobaan ini dengan baik. Dan semoga Tuhan Yang Maha Kuasa melindungi kita semua dari perpecahan," pungkasnya.

Seperti diketahui, Kongres Luar Biasa (KLB) Demokrat digelar oleh eks kader pecatan partai berlambang segitiga mercy itu di Deli Serdang, Sumatra Utara, Jumat (5/3).

Dalam KLB Demokrat di Sumut, yang dipimpin Jhoni Allen Marbun, setidaknya terdapat delapan peserta DPD Partai Demokrat menyebutkan nama Moeldoko sebagai ketua umum. Satu lainnya mendukung Marzuki Alie sebagai pengganti AHY.

Sejurus kemudian, Jhoni menetapkan Moeldoko sebagai ketua umum. Penetapannya langsung disetujui peserta.

"KLB Partai Demokrat menimbang dan seterusnya, mengingat dan seterusnya, memperhatikan, memutuskan penetapan pertama, dari calon kedua tersebut, atas voting berdiri, maka Pak Moeldoko dinyatakan menjadi Ketum Partai Demokrat 2021-2024. Setuju?" tanya Jhoni. "Setuju," jawab para peserta.

img
Fathor Rasi
Reporter
img
Fathor Rasi
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan